Sabtu, Juli 27, 2024

Dinsos Jabar Inventarisasi Anggota Tagana Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kepala Dinas Sosial Ciamis Eka Permana Oktaviana melalui Kabid Bantuan dan Perlindungan Sosial Arismunandar menjelaskan saat ini anggota Tagana Ciamis sedang diinventarisasi oleh Dinsos Jabar.

Pelaksanaan inventarisasi tersebut digelar di Aula Dinsos Ciamis, Rabu (6/3/2024).

Arismunandar menuturkan kegiatan tersebut bertajuk Assesmen Taruna Siaga Bencana (Tagana) Provinsi Jabar di Kabupaten Ciamis tujuannya untuk menginventarisasi keaktifan anggota.

“Dinsos Jabar melakukan kegiatan inventarisasi Petugas Tagana Ciamis. Kegiatan ini juga dilaksanakan di semua kabupaten dan kota di Jabar lainnya,” tuturnya.

Tujuannya kegiatan tersebut adalah untuk mendata dan menginventarisasi kembali Anggota Tagana yang terdaftar sesuai dengan SK yang diusulkan ke Kementerian Sosial, lanjutnya.

“Berkaitan dengan kapasitas dan keahlian mereka termasuk didalamnya, sertifikasi yang dimiliki didata ulang,” paparnya.

Dengan inventarisasi ini, dapat diketahui mana Anggota Tagana yang produktif dan tidak produktif.

“Untuk Anggota Tagana yang produktif akan dikembalikan ke daerah,” bebernya.

Sedangkan, bagi Anggota Tagana tidak produktif atau tidak aktif, dikembalikan lagi ke orangnya. Apabila ingin diaktifkan kembali maka dia harus meminta sendiri.

“Konsekuensinya, silahkan jalankan sesuai tupoksinya. Kalau tidak mau meneruskan sebagai Anggota Tagana, maka pihak tersebut wajib membuat surat pengunduran diri secara resmi,” tegasnya.

Hal itu tentunya disertai dengan alasan yang jelas mengapa mengundurkan diri.

“Atau bila mau melanjutkan berarti buat lagi surat pengajuan, dan tentunya jalani tugas sesuai tupoksi yang ditetapkan oleh Kementerian Sosial,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...

Investasi Akhirat, Yuk Bantu Pembangunan Masjid Hidayatul Amal di Ciwalung Baregbeg Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Dusun Ciwalung, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, tengah membangun Masjid Hidayatul Amal. Proses pembangunannya kini mencapai 20 persen. Panitia pembangunan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya