Kamis, September 19, 2024

Dinkes Ciamis Haruskan Ibu Hamil Tes HIV di Puskesmas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Kesehatan Ciamis mencatat jumlah kasus HIV dari 2001-2020 sebanyak 562 kasus. Dari jumlah itu terdeteksi 18 ibu hamil (Bumil) terkena HIV dalam waktu 2014- 2020. Sedangkan ibu rumah tangga yang terindikasi HIV Positif sebanyak 54 kasus.

Kondisi tentunya cukup mengkhawatirkan, karena dari 18 ibu hamil positif HIV itu menularkan kepada 12 bayinya, sampai saat ini hanya 3 anak yang masih hidup. Kamis lalu, bahkan seorang bayi meninggal yang lahir dari ibu positif HIV.

Guna mencegah penularan dan kematian bayi akibat tertular HIV dari ibunya, Dinas Kesehatan dan Komisi Penanggulangan AIDS Ciamis menggelar promosi bulan tes HIV pada ibu hamil dari 18 November – 18 Desember 2020. Karena penularan HIV terjadi pada kehamilan, proses melahirkan maupun menyusui.

“Dari bulan ini Bumil harus cek HIV/AIDS di layanan Puskesmas semua bisa. Akan lebih bagus dilaksanakan pada trimester pertama kehamilan. Bila terindikasi bisa lebih mengefektifkan ARV, pengobatan selama 6 bulan bisa menurunkan risiko penularan ke bayi,” ujar Kabid Yankes Eni Rochaeni saat peluncuran bulan tes HIV bagi bumil di Aula PKK Ciamis, Selasa (17/11/2020).

Dinkes juga mensosialisasikan agar wanita produktif yang telah terinfeksi HIV agar menunda kehamilan sampai jumlah virusnya tidak terdeteksi. Dinkes Ciamis pun kerja sama dengan Kemenag melalui KUA melakukan pemeriksaan pada calon pengantin.

Sementara itu, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengajak kepada seluruh stakeholder untuk ikut mengkampanyekan terkait dengan HIV/AIDS. Kondisi di Ciamis cukup mengagetkan. Sekarang di Ciamis HIV tak hanya diidap oleh orang dewasa tapi juga anak.

“Tentu hal ini menjadi tanggung jawab bersama. Orang tua memperhatikan pergaulan anaknya. Semua pihak berkolaborasi memberikan kepada masyarakat, karena memberikan edukasi pemahaman ini tidak hanya di sekolah formal saja. Saya yakin dengan bekerjasama, HIV/AIDS di Ciamis tidak terus bertambah,” pungkasnya.  (CN/Djavatoday)

Stabilisasi Pangan, Pj Bupati Ciamis Lakukan Gerakan Tanam Padi di Sindangkasih

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam rangka menjaga stabilitas pangan, Pj. Bupati Ciamis, Engkus Sutisna melakukan gerakan tanam padi bersama masyarakat yang tergabung dalam Kelompok Tani...

Lama Nganggur, Pemuda Ciamis Ini Nekat Rampok Minimarket Bermodal Golok

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Seorang pemuda Ciamis berinisial GGS (26) warga Ciamis diamankan Satreskrim Polres Ciamis. Pria tersebut nekat merampok sebuah minimarket (alfamart) Linggasari...

Upaya Koramil 1307 Kawali Dampingi Petani Ciamis Selamatkan Tanaman Padi saat Kemarau

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sejumlah lahan pertanian di Desa Karangpawitan, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis, mengalami kekurangan air dampak kemarau. Hal ini membuat tanaman padi terancam....

Tingkatkan Partisipasi dalam Pilkada 2024, Pemkab Ciamis Gelar Sarasehan Pendidikan Politik

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemkab Ciamis melalui Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) menggelar sarasehan pendidikan politik dan sosialisasi pemilihan kepala daerah (Pilkada) serentak tahun...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terpopuler

Lainnya