Sabtu, April 20, 2024

Dinkes Ciamis Edukasi Keamanan Pangan ke Pelajar dan Pembina UKS

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Kesehatan Ciamis menggelar Komunikasi, Informasi dan Edukasi (KIE) tentang keamanan pangan kepada pelajar dan pembina UKS, Jumat (13/1/2023).

Aneka makanan kini banyak beredar terutama pada lingkungan sekolah. Untuk itu perlu masyarakat yang cerdas untuk memilih pangan atau makanan yang aman. Terutama makanan yang dikonsumsi oleh anak-anak sebagai generasi penerus.

“Kegiatan ini merupakan rangkaian dalam mewujudkan kepedulian Pemerintah Daerah untuk melindungi masyarakat dari cemaran berbahaya baik secara fisik, biologi maupun kimia,” ujar Kabid Kesmas Dinkes Ciamis Eni Rochaeni.

Sebelumnya, pihaknya pun telah memberikan edukasi dan pembinaan terhadap produsen makanan, hingga pedagang makanan. Hari ini giliran konsumen untuk mendapatkan informasi bagaimana memilih bahan makanan yang aman dan sehat.

“Cara pengolahan yang baik, komposisi sesuai anjuran serta bahan cemaran yang mungkin ada dalam makanan. Intinya kita berikan edukasi keamanan pangan,” ucap Eni.

Sekadar informasi, ada 3 cemaran dalam makanan, yakni fisik ketika ada kerikil, atom hekter. Cemaran biologis ada jamur hingga bakteri. Sedangkan cemaran kimia ada zat tambahan berbahaya, seperti pada Chikbul.

Eni pun menyebut kegiatan ini juga untu memperkuat chemistry antara guru UKS, duta sikeren hallo cinta dan guru UKS.

Sementara itu, Asda II Setda Ciamis Aef Saefulloh yang membuka kegiatan ini berpesan agar pemberian Komunikasi Informasi Edukasi ini dapat secara kontinyu dan lebih luas.

“Kehadiran guru pembina UKS dan siswa pada kegiatan harapannya dapat melakukan pengawasan, dan pendidikan terhadap pangan jajanan anak sekolah yang aman. Pendidikan pembiasaan dalam konsumsi pangan yang aman dan sehat sehingga kegiatan ini dapat terlaksana secara berkesinambungan,” kata Aef.

Dalam kegiatan ini disampaikan juga informasi terkait bahaya hidrogen cair pada cikbul yang sedang menjadi trending topik belakangan ini.

“Mari semua lebih cerdas dalam memproduksi, mengemas, mengedarkan dan mengkonsumsi makanan yang aman dan sehat. Perhatikan keamanan pangan,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Partai Golkar Ciamis Usung Herdiat Pada Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Partai Politik di daerah mulai melakukan persiapan dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024. Sejumlah nama bakal calon pun mulai diusung...

Engkus Sutisna Jadi Penjabat Bupati Ciamis, Berikut Profilnya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Masa kepemimpinan Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dan wakil Bupati Ciamis Yana D Putra berakhir 20 April 2024. Penjabat (Pj) Gubernur Jawa...

Mitos Pantangan Warga Sumedang Kunjungi Situ Panjalu Ciamis Terpecahkan Lewat Kirab Mahkota Binokasih

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Setelah sekian lama mitos pantangan atau larangan warga Sumedang mengunjungi/menyeberangi Situ Lengkong Panjalu, Ciamis kini terpecahkan. Hal itu ditandai dengan even...

Akhiri Masa Jabatan Bupati Ciamis Herdiat Lantik 146 Pejabat, Andang Firman Jadi Sekda

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengakhiri masa jabatan dengan melantik dan ambil sumpah 146 pejabat Pemkab Ciamis. Pelantikan dilaksanakan di halaman Pendopo...

Terpopuler

Lainnya