Sabtu, Juli 27, 2024

Bupati Herdiat Ajak Pengusaha di Ciamis untuk Optimalkan Potensi Zakat

Djavatoday.com, Ciamis –  Bupati Ciamis Herdiat Sunarya mengajak para pengusaha dan aghnia untuk mendukung dalam mengoptimalkan potensi zakat di Kabupaten Ciamis.

Hal tersebut disampaikan Herdiat Sunarya saat memberikan sambutan pada kegiatan silaturahmi dengan para pengusaha dan aghnia se-Kabupaten Ciamis di Gedung Islamic Centre Ciamis, Senin (13/06/2022). Kegiatan ini terselenggara oleh Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Ciamis.

“Saya mengajak kepada para pengusaha dan aghnia di Kabupaten Ciamis untuk turut serta mendukung pengoptimalan potensi pajak. Guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat Ciamis dan membantu kaum dhuafa yang membutuhkan bantuan kita,” ucapnya.

Baca juga: Optimalkan Pengelolaan Zakat, Bupati Ciamis Sosialisasi Perbup Nomor 46 Tahun 2021

Herdiat mengungkapkan, pengelolaan dana Zakat Infaq dan Shodaqoh (ZIS) di Kabupaten Ciamis meningkat setiap Tahunnya. Namun, menurutnya belum mencapai potensi yang maksimal perihal raihan ZIS dari masyarakatnya.

“Sejak tahun 2017 lalu Baznas Ciamis hanya mengelola 4 Miliar dan meningkat setiap tahunnya antara 10 sampai 11 Miliar.  Jumlah tersebut baru mencapai 1 persen dari total potensi raihan ZIS di Ciamis, ” Ucapnya.

Dia pun menerangkan, kondisi ketimpangan antara masyarakat yang miskin dan kaya di Ciamis terlihat jauh sekali.

Lebih lanjut, Herdiat menambahkan, kondisi ketimpangan ekonomi ini terbebani dengan adanya pandemi Covid-19 selama dua tahun kebelakang. Akibatnya berdampak pada segala sektor kehidupan masyarakat.

“Kami dari unsur pemerintah daerah rutin turun ke masyarakat di berbagai daerah, dari pantauan kami menunjukan kondisi perekonomian masyarakat sangat terpuruk dan sangat membutuhkan bantuan kita, ” ungkap Herdiat.

Baca juga: Bupati Ciamis Harapkan Pengelolaan Zakat Lebih Profesional Transparan dan Akuntabel

Guna menangani permasalahan ketimpangan dan permasalahan ekonomi, Pemkab Ciamis mengeluarkan Perbup No. 46 Tahun 2021 Tentang Pengelolaan Zakat. Perbup tersebut memiliki tujuan untuk mengoptimalkan potensi zakat sebagai upaya memberikan kesejahteraan bagi masyarakat.

Baznas Harus Menjaga Kepercayaan Masayrakat

Selain itu juga, Bupati Ciamis ini pun mengajak kepada para komisioner Baznas untuk senantiasa menjaga kepercayaan masyarakat. Karena terkait pengelolaan keuangan harus berdasarkan saling mempercayai dan amanah.

“Mari kita melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya dengan sejujurnya dan seadil-adilnya. Jika semua itu diterapkan maka agniya, pengusaha sudah tentu akan percaya,” tutupnya. *ArifinAT/Djavatoday.com

Jelang HUT RI, Sejumlah Pedagang Bendera dan Umbul-umbul Mulai Bertebaran di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang HUT RI pada bulan Agustus mendatang, sejumlah pedagang bendera dan umbul-umbul tahunan mulai bertebaran di Ciamis. Salah satunya di sepanjang ruko...

Tabung Gas Melon Meledak di Ciamis, Momon Alami Luka Bakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tabung gas elpiji 3 kilogram meledak di Dusun Sukahurip, Desa Talagasari, Kecamatan Kawali, Kabupaten Ciamis. Akibat kejadian itu, seorang warga bernama...

Para Lansia di Desa Baregbeg Ciamis Diperiksa Kesehatan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis bersama Posbindu mengelar penyuluhan Penyakit Tidak Menular ( PTM) dan pemeriksaan kesehatan Lansia. Kegiatan...

Investasi Akhirat, Yuk Bantu Pembangunan Masjid Hidayatul Amal di Ciwalung Baregbeg Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Dusun Ciwalung, Desa Baregbeg, Kecamatan Baregbeg, Kabupaten Ciamis, tengah membangun Masjid Hidayatul Amal. Proses pembangunannya kini mencapai 20 persen. Panitia pembangunan...
IMG-20240721-WA0006
IMG-20240721-WA0006

Terpopuler

Lainnya