Selasa, September 24, 2024

Buka Siloka Kencana, Bupati Ciamis Apresiasi Kader Posyandu

Berita Ciamis (Djavatoday.com) – Bupati Ciamis Herdiat Sunarya membuka secara resmi kegiatan Siloka Kencana tingkat Kabupaten Ciamis.

Kegiatan Silaturahmi dan Lomba Kader Keluarga Berencana (Siloka Kencana) ini berlangsung di Halaman Pendopo Ciamis, Kamis (24/08/2023).

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya sangat mengapresiasi para kader posyandu dari tingkat Desa, kecamatan, kabupaten sebagai garda terdepan pelayanan kesehatan masyarakat.

Terlebih salah satu posyandu di Kabupaten Ciamis yakni Posyandu Cempaka III Desa Giriharja, Kecamatan Rancah meraih prestasi membanggakan.

Posyandu tersebut meraih prestasi sebagai juara pertama pada Posyandu Awards tingkat Provinsi Jawa Barat Tahun 2023.

“Sering saya katakan bahwa penghargaan bukan segalanya tapi jadikan prestasi sebagai motivasi dalam melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” katanya.

Herdiat berharap semua capaian ini dapat dipertahankan bahkan tingkatkan lagi.

Karena keberhasilan ini pada akhirnya akan turut meningkatkan derajat kesejahteraan masyarakat.

Herdiat menuturkan bahwa yang namanya pembangunan tidak cukup hanya berupa fisik atau infrastruktur saja.

Namun pembangunan non fisik juga tidak kalah pentingnya, salah satunya melalui kegiatan yang diselenggarakan saat ini.

“Kita menyadari bahwa pembangunan tidak hanya infrastruktur saja, antara pembangunan fisik dan non fisik harus seimbang,” ucapnya.

Sementara itu, Kepala Dinas P2KBP3A Ciamis, Dian Budiana mengatakan, peserta yang mengikuti kegiatan ini merupakan para juara satu Siloka Kencana di setiap kecamatan.

“Kegiatan Siloka Kencana merupakan salah satu inovasi yang ada di Kabupaten Ciamis untuk meningkatkan pengetahuan, sikap dan keterampilan, kreativitas,” pungkasnya. (Ayu/AA/Djavatoday.com)

Tanah Longsor Timpa Rumah Warga di Cipaku Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tanah longsor menimpa rumah warga di Dusun Banjaransari, Desa Selacai, Kecamatan Cipaku, Kabupaten Ciamis, Selasa (24/9/2024) sekitar pukul 01.30 WIB. Kepala Pelaksana...

Pemkab Ciamis Raih Prestasi, Sebagai TP2DD Terbaik Kedua Wilayah Jawa – Bali

Berita Nasional (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis kembali meraih prestasi, kali ini Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) Kabupaten Ciamis ditetapkan sebagai terbaik...

Nomor Urut 2 saat Pengundian, Cabup Ciamis Herdiat: Simbol Dua Periode

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- KPU Ciamis menggelar rapat terbuka pengundian dan penetapan nomor urut untuk calon tunggal di Pilbup Ciamis, Senin (23/9/2024). Hasil pengundian, Paslon...

KPU Ciamis Tetapkan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- KPU Kabupaten Ciamis telah menetapkan nomor urut pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis untuk Pilkada tahun 2024. Penetapan tersebut dalam rapat...
TBM Cibeber
Pengumuman Penetapan Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Ciamis
TBM Cibeber
Pengumuman Penetapan Pasangan Calon Bupati-Wakil Bupati Ciamis

Terpopuler

Lainnya