Minggu, April 28, 2024

5 Wisata Alam di Ciamis untuk Libur Lebaran yang Menarik Dikunjungi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kabupaten Ciamis punya sejumlah wisata yang menyajikan keindahan alam dan menarik untuk dikunjungi. Di libur lebaran 2024 ini merupakan waktu yang tepat untuk berwisata dengan nuansa alam.

Wisata alam yang berada di Ciamis selain menyajikan pemandangan panorama alam, kawasan pegunungan juga bisa menikmati sejuknya aliran sungai pegunungan.

Berikut ada beberapa tempat wisata alam yang banyak dikunjungi wisatawan lokal. Tempat wisata alam ini juga bisa jadi rekomendasi yang kebetulan sedang berada di wilayah Ciamis dan sekitarnya.

Lima Wisata Alam Ciamis Menarik

Darmacaang Hill

Darmacaang Hill menyajikan panorama alam yang indah dari kaki Gunung Sawal. Tempat ini rekomendasi wisata keluarga. Udara yang sejuk dan pohon pinus yang rindang membuat pengunjung betah sambil menenangkan pikiran.

Darmacaang Hill berada di Desa Darmacaang, Kecamatan Cikoneng, Kabupaten Ciamis. Jaraknya bisa ditempuh sekitar setengah jam dari jalan nasional Ciamis-Tasikmalaya. Tempat ini juga cocok untuk dijadikan lokasi kemah, tersedia juga penyewaan tenda.

Fasilitas yang tersedia mulai dari spot foto, sewa tenda, penyewaan Hammock (ayunan), toilet, mushala. Sejumlah kantin yang menyediakan nasi liwet, kopi dan juga aneka jajanan makanan ringan. Tiket masuk Rp 5 ribu per orang, parkir Rp 2 ribu. Sewa tikar Rp 10 ribu dan sewa hammock Rp 15 ribu. Jam Operasional: 07.00 WIB – 17.00 WIB.

Bukit Sampalan Asri

Bukit Sampalan Asri juga menyajikan panorama pemandangan alam yang indah. Berada di Kaki Gunung Sawal. Destinasi ini masih cukup hits meski sudah dibuka sejak tahun lalu.

Bukit Sampalan Asri ini sangat cocok untuk yang sedang mencari ketenangan. Suasananya sangat sejuk, membuat pikiran menjadi tenang dan menyegarkan mata. Lokasi Bukit Sampalan Asri berada di Desa Sukamaju, Kecamatan Cihaurbeuti, Kabupaten Ciamis, sekitar 25 kilometer atau 40 menit dari pusat perkotaan Ciamis.

Fasilitas yang disediakan, spot foto, tempat duduk dengan menghadap pemandangan sawah dan pegunungan, kolam renang, musala, toilet, kantin hingga kafe. Tiketnya Rp 5 ribu, parkir Rp 2 ribu. Operasional dari pukul 07.00 – 17.00 WIB.

Cadas Ngampar Ciamis

Cadas Ngampar merupakan sebuah destinasi wisata alam di aliran Sungai Cileueur. Terletak di Desa Gunungsari, Kecamatan Sadananya, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Aliran sungai ini bersumber dari mata air Gunung Sawal yang jernih dan menyejukkan.

Cadas Ngampar adalah tempat favorit saat liburan dan yang paling banyak dikunjungi oleh wisata lokal maupun luar daerah. Di Cadas Ngampar, pengunjung bisa merasakan sensasi berenang atau bermain air di tengah sungai. Ada juga sejumlah pengunjung yang membawa peralatan masak atau bakar-bakar di pinggir sungai.

Fasilitasnya ada kamar bilas, toilet dan musala. Di sepanjang aliran sungai banyak warung yang menyajikan nasi liwet komplit khas Sunda dan jajanan lainya.

Cadas Ngampar berada sekitar 8 kilometer dari pusat kota Ciamis serta memiliki akses yang cukup mudah. Tiketnya Rp 5 ribu untuk dewasa, Rp 3 ribu untuk anak, parkir Rp 2 ribu.

Wisata Alam Cireong

Rekomendasi destinasi wisata alam berikutnya adalah Wisata Alam Cireong. Lokasinya berada di Dusun Cireong, Desa Sukaresik, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis. Jaraknya sekitar 40 menit perjalanan dari perkotaan Ciamis.

Destinasi ini hampir serupa dengan Cadas Ngampar. Yakni menyajikan wisata sungai dengan air yang jernih dan sejuk bersumber dari mata air Gunung Sawal. Pengunjung dapat berenang atau bermain air di aliran sungai tersebut.

Fasilitasnya spot selfie tempat bilas, toilet, Musala, tempat parkir hingga warung yang menyajikan kuliner khas Sunda seperti liwet. Wisata Alam Cireong ini cocok untuk tempat healing. Suara gemercik air sungai membuat pikiran menjadi rileks. Tiket masuk Rp 5 ribu sampai Rp 20 ribu. Operasional Senin-Kamis dari pukul 08.00-16.00 WIB. Sabtu dan Minggu dari pukul 08.00-17.00 WIB.

Curug Tujuh Cibolang

Curug Tujuh Cibolang adalah wisata alam berada di Desa Sandingtaman, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis. Jaraknya sekitar 1 jam lebih dari perkotaan Ciamis atau sekitar 36 kilometer.

Destinasi ini menyuguhkan keindahan air terjun yang lokasinya cukup berdekatan. Sebelum sampai ke Curug, pengunjung akan disuguhkan dengan pemandangan alam yang indah dan eksotik.

Curug pertama merupakan spot yang paling banyak dikunjungi karena mewarkan air terjun dengan ketinggian hingga 50 meter. Di Curug ini, pengunjung bisa bermain air atau berenang. Aliran Curug ini berasal dari mata air Cimantaja dari Gunung Sawal.

Fasilitasnya, tempat parkir, tempat bilas dan sejumlah warung yang berada di sepanjang perjalanan menuju air terjun. Tiketnya Rp 10 ribu. Jam operasional pukul 07.00-16.00 WIB. (Ayu/CN/Djavatoday)

Cocok untuk Kulit Sawo Matang, Rekomendasi Warna Kebaya Ini Bikin Kamu Tampak Cerah!

Rekomendasi warna kebaya ini bisa menjadi pilihan pas untuk kamu yang memiliki kulit sawo matang. Warna kebaya menjadi poin yang mesti dilingkari karena berpengaruh...

5 Tips Membuat Artikel Bagi Pemula, Mudah Kok!

Tips membuat artikel sangatlah mudah, loh. Tips ini bahkan bisa diterapkan bagi para penulis pemula. Penasaran gimana caranya? Simak artikel ini sampai akhir, ya. Artikel...

Curug Green Stone Banyumas: Info HTM hingga Alamat

Curug Green Stone Banyumas merupakan sebuah objek wisata alam berupa air terjun yang memiliki pemandangan indah. Objek wisata ini merupakan satu dari rangkaian Wisata...

Dies Natalis ke 26, Universitas Galuh Ciamis Gelar Santunan

Djavatoday.com,- Dalam rangka Dies Natalis ke 26, Universitas Galuh Ciamis menggelar bakti sosial (Baksos) berupa menyantuni anak yatim yang berada di sekitar kampus. Kegiatan tersebut...

Terpopuler

Lainnya