Jumat, September 20, 2024

Ranggon Hills Bogor, Surganya Spot Foto di Ketinggian

Ranggon Hills Bogor merupakan sebuah taman rekreasi yang menyuguhkan keindahan hutan pinus dan pegunungan yang memanjakan mata. Objek wisata alam ini juga menjadi surga spot foto di ketinggian yang instagramable sekaligus menantang. Ragam aktivitas liburan pun bisa Anda lakukan, mulai dari berswafoto, bersantai menikmati kesejukan udaranya, hingga berkemah. Lokasinya juga dekat dengan objek wisata lain karena berada di kawasan Taman Nasional Gunung Halimun Salak.

Objek wisata ini dahulu sempat viral dan menjadi daya tarik bagi para penyuka fotografi. Kini, tempatnya lebih sepi sehingga bisa Anda kunjungi saat weekdays tanpa takut berdesakan dengan pengunjung lain. Minusnya adalah terdapat beberapa fasilitas dan spot foto yang agak rusak. Meskipun begitu, tempat ini masih setia menyuguhkan keindahan pinus dan hijaunya pegunungan yang menyejukkan mata.

Jika Anda memiliki rencana untuk berlibur di kawasan Kota Hujan, tak ada salahnya untuk mengunjungi Ranggon Hills Bogor. Untuk mengetahui informasi terbaru yang penting dan menarik dari objek wisata ini, simaklah artikel ini hingga akhir. Kami akan memberikan ragam informasinya mulai dari harga tiket masuk hingga alamat lengkapnya.

Baca juga: Curug Kembar Bogor: Info HTM hingga Daya Tarik

Harga Tiket Masuk Ranggon Hills Bogor

Untuk memasuki area objek wisata ini, Sobat Djava sebenarnya tak perlu merogoh kocek yang begitu dalam. Namun, karena lokasinya yang berada di dalam kawasan TNGHS, maka Anda harus membayar tiket masuk taman nasional tersebut. Biaya masuk ke gerbang TNGHS sendiri adalah sekitar Rp30.000 atau kondisional sesuai banyaknya orang dan kendaraan yang Anda gunakan.

Adapun harga tiket masuk ke Ranggon Hills Bogor adalah Rp10.000 per orang. Dengan tambahan biaya parkir kendaraan Rp5.000 per unit motor. Siapkan juga dana untuk menaiki wahana ketinggiannya yang berkisar antara Rp10.000 per orang untuk satu wahana. Tarif-tarif ini bisa berubah kapan saja sesuai kebijakan pihak pengelola wisata, hubungi nomor 085717726263 untuk informasi lebih lanjut.

Daya Tarik Ranggon Hills Bogor

Berlibur ke alam bebas agaknya menjadi trend yang sedang hangat akhir-akhir ini, apalagi jika tempatnya berada di ketinggian. Dengan suguhan lanskap alam berupa pegunungan yang indah dari kejauhan. Menjadi ciri khas dari sebuah tempat yang cocok untuk healing atau sekadar cari angin.

Salah satu tempat dengan daya tarik tersebut adalah Ranggon Hills Bogor yang berlokasi di Taman Nasional Gunung Halimun Salak. Objek wisata atau taman rekreasi ini menyuguhkan kesejukan hutan pinus dengan pohon-pohonnya yang rindang tinggi menjulang. Suasana tenang dan sunyi pun dapat Anda rasakan, hanya bunyi dari serangga dan kicauan burung yang terdengar di tempat ini. Jauh dari hiruk pikuk perkotaan yang terkadang menyesakkan.

Spot Foto dan Wahana di Ketinggian

Bersantai di bawah pinus dengan duduk di atas tikar atau merebahkan diri di atas hammock sembari memandang pegunungan akan menjadi healing yang asyik. Lebih asyik lagi jika Anda menjajal ragam spot foto menarik yang tersedia di sana. Ada spot foto berbentuk bulan sabit merah, sangkar burung, gardu pandang, perahu, balon udara, hingga jembatan. Semua spot foto ini tentu berlatarkan indah dan rindangnya hutan pinus dan pegunungan.

Selain terdapat lebih dari 10 spot foto yang instagramable, terdapat pula beberapa wahana seru sekaligus menantang yang bisa Anda jajal. Salah satunya adalah sepeda gantung dengan tali sebagai pengaman yang dapat memacu adrenalin. Ranggon Hills Bogor juga memiliki wahana karpet terbang, flying jump yang akan membuat Anda melayang di udara, hingga meja piknik yang menggantung.

Fasilitas dan Jam Operasional

Beberapa fasilitas yang tersedia di objek wisata ini adalah area parkir kendaraan yang luas, musala, warung, dan toilet. Namun, beberapa fasilitas tersebut tidak dalam kondisi prima karena menurunnya pengunjung akhir-akhir ini. Adapun jam operasional taman rekreasi ini adalah mulai pukul 08.00 sampai dengan 17.00 WIB setiap hari. Kunjungilah saat cuaca cerah agar pemandangannya terlihat jelas.

Alamat Lengkap

Ranggon Hills Bogor berlokasi di Gn. Picung, Kec. Pamijahan, Kabupaten Bogor, Jawa Barat 16810. Siapkan fisik dan kendaraan yang prima untuk menuju lokasinya karena cukup menguras tenaga dengan jalan naik turun. (Rismawati/Djavatoday)

Shoka Bukit Senja, Spot Sunset Syahdu di Jogja

Shoka Bukit Senja merupakan sebuah tempat yang tepat untuk menikmati indahnya matahari terbenam di Jogja. Tempat wisata sekaligus warung ala kafe sederhana dengan tema...

Wisatawan Serbu Bendungan Leuwikeris Ciamis saat Libur Maulid Nabi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ribuan wisatawan menyerbu destinasi wisata dadakan Bendungan Leuwikeris di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Mereka memilih Bendungan Leuwikeris tujuan alternatif wisata menghabiskan...

Taman Rekreasi Sengkaling, Wisata Keluarga di Malang Raya

Taman Rekreasi Sengkaling merupakan sebuah objek wisata alam keluarga dengan berbagai fasilitas liburan yang kekinian. Objek wisata ini berlokasi di Kabupaten Malang, Jawa Timur...

Curug Kondang Bogor dengan Kolam Biru Memesona

Curug Kondang Bogor merupakan sebuah objek wisata alam dengan suguhan air terjun yang indah memanjakan mata. Air terjun ini mengalir dari ketinggian tebing dan...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terpopuler

Lainnya