Minggu, September 8, 2024

Longsor Batu Besar di Ciamis Timbun Jalan, Warga Terisolir

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebuah batu berukuran besar terbawa longsor hingga menutupi badan jalan desa di Dusun Karangwangkal, Desa Kawasen, Kecamatan Banjarsari, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat (9/11/2022).

Kejadian ini mengakibatkan ratusan KK terisolir karena jalan tertutup material longsor batu besar. Longsor disebabkan hujan yang setiap hari mengguyur wilayah Kecamatan Banjarsari.

Kejadian serupa juga pernah terjadi pada 26 Juni 2022 lalu. Batu berukuran besar pun longsor pada tempat yang sama. Pada saat itu Pemkab Ciamis mengevakuasi baru tersebut dengan cara menghancurkannya dengan bom. Namun batu yang sekarang menutupi jalan desa ukurannya lebih besar dari sebelumnya.

“Warga mendengar suara gemuruh cukup kencang. Kemudian mendatangi asal suara itu, ternyata terjadi longsor membawa batu dan menutupi jalan,” ujar Suharno, Kepala Desa Kawasen.

Baca Juga: Pemkab Ciamis Ledakan Batu Besar yang Tutup Akses Jalan Warga

Seharno menyebut sebanyak 114 KK dari 3 RT kini terisolir. Jalan tersebut tak hanya menutup arus kendaraan, juga pejalan kaki pun tidak bisa melintas. Apabila akan ke wilayah perkotaan, warga harus menggunakan jalan memutar ke wilayah Pangandaran yang jaraknya sampai 35 kilometer.

“Ini jalan penghubung dusun. Sama sekali warga tidak bisa melintas, pejalan kaki sekali pun tidak bisa,” ucapnya.

Pasca kejadian batu longsor, Suharno menyebut sejumlah anak-anak yang pulang sekolah pun terjebak tidak bisa melintas. Kemudian orang tua bersama warga menggendong anak-anak ke atas batu agar bisa pulang ke rumahnya.

“Tadi anak-anak pulang sekolah digendong orang tuanya naik ke batu,” katanya.

Suharno menyebut untuk mengevakuasi baru raksasa tersebut tidak bisa menggunakan alat berat. Perlu ada tim teknik yang melakukan penilaian bila harus kembali dihancurkan menggunakan dinamit.

“Ukuran baru itu tingginya 8 meter dan lebar sekitar 10 meter,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Pesona Keindahan Waduk Leuwikeris di Obyek Wisata Karang Hantu Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Setelah Bendungan Leuwikeris diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, Kabupaten Ciamis kini memiliki destinasi wisata baru. Pesona keindahan waduk Leuwikeris pun bisa...

Vokalis Band Repvblik Kecelakaan Tunggal saat Kendarai Moge di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ruri vokalis band Republik mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai motor gede (moge) di Jalan Nasional, tepatnya Dusun Kidul, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten...

Dedi Mulyadi Punya Program Bale Warga, Ini Fungsinya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bakal calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi silaturahmi dengan sejumlah kepala desa di beberapa kecamatan di Kabupaten Ciamis. Silaturahmi itu dilaksanakan...

Kincir Air Jadi Andalan Warga Kertaharja Ciamis saat Kemarau Atasi Kekeringan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Petani di Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, memanfaatkan kincir air dari aliran Sungai Cisepet yang dibuat secara gotong royong untuk...
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas

Terpopuler

Lainnya