Sabtu, Oktober 26, 2024

Rekomendasi Cafe Garden di Cirebon yang Cocok Buat Hangout

Cafe garden di Cirebon ini sering banget menjadi pilihan populer bagi orang-orang yang mencari suasana tenang dan asri, serta ingin merasakan pengalaman makan di tempat yang lebih dekat dengan alam. Kamu pasti bakalan suka dengan konsep cafe yang menggabungkan suasana luar ruangan atau taman sebagai bagian utama dari tempatnya. Biasanya, cafe seperti ini memiliki area duduk di luar ruangan yang dikelilingi oleh tanaman, pepohonan, bunga. Ada juga dengan elemen alam lainnya, sehingga menciptakan nuansa yang segar dan alami.

Selain memiliki suasana yang relaks dan menenangkan, cafe garden juga cocok banget buat hangout bahkan ngonten. Cafe punya spot foto yang estetik dan instagramable. Cafe-cafe di Cirebon ini menawarkan pengalaman yang unik sehingga menjadi pilihan beken buat kamu yang ingin melepas penat sambil menikmati makanan atau minuman di lingkungan yang nyaman.

Rekomendasi Cafe Garden di Cirebon yang Cocok Buat Hangout

Nongkrong-nongkrong di cafe yang lagi ngehits jadi salah satu daftar kegiatan yang nggak boleh dilewatkan. Hangout kini menjadi bagian dari gaya hidup, terutama di kalangan anak muda karena mengikuti tren dan dianggap sebagai kegiatan yang keren. Nah! Buat kamu warga Cirebon yang lagi bingung cari tempat nongkrong, yuk intip rekomendasi cafe garden berikut ini!

Blooma Farm House

Cafe garden di Cirebon yang satu ini memiliki menu pilihan seperti ayam panggang dengan nasi bunga telang, salad bergaya wrap, jus dingin, hingga wedang herbal. Tempat ini tidak hanya menawarkan pengalaman bersantap dengan bahan-bahan segar dari kebunnya sendiri, tetapi juga menggabungkan suasana kebun hidroponik dan organik. 

Nana City Side

Nana City Side adalah destinasi menarik di Kabupaten Cirebon yang menggelar acara live music, seperti konser dari band-band lokal. Kamu harus mampir karena suasananya benar-benar bikin betah dan semua makanannya enak! Ada burger ayam yang gurih dan juicy, nasi goreng kambingnya juga nggak kalah karena dagingnya empuk dan kaya akan rasa, yang setiap suapannya dijamin bikin nagih! 

Ruang Teduh Coffee & Cheesecake

Cafe garden di Cirebon ini menjadi salah satu tempat hits yang menyajikan coffee dan cheesecake berkualitas. Cafe ini menonjol dengan area yang nyaman sekaligus instagramable, cocok untuk hangout dan bersantai. Kalau lagi mampir, kamu harus banget cobain cookies dan burn cheesecake yang menjadi menu andalan di cafe ini! Kamu juga bisa banget pesan hot drink apabila ingin meningkatkan konsentrasi.

Maffed Co-working Space & Cafe

Cafe yang satu ini terkenal dengan suasananya yang nyaman, terutama berkat area outdoor yang dilengkapi dengan kolam ikan dan air mancur. Hal ini memberikan nuansa sejuk yang sangat ideal untuk hangout. Cafe ini juga pas banget buat kamu yang lagi eksplor tempat-tempat nyaman buat kerja ataupun nugas. 

Nah! Itu dia rekomendasi cafe garden di Cirebon yang cocok buat hangout dan harus kamu kunjungi! Dibandingkan dengan cafe indoor, cafe garden menawarkan sirkulasi udara yang lebih baik dan sinar matahari alami, membuat suasana lebih sehat dan nyaman untuk nongkrong. Jangan lupa mampir! (Karin/Djavatoday)

Resep Kue Pukis Rumahan yang Sederhana dan Anti Ribet

Resep kue pukis bisa kamu buat sendiri di rumah dan dengan alat seadanya loh. Asalkan kamu punya cetakan pukis, maka semua bisa berjalan dengan...

6 Minuman Tradisional Sunda yang Enak dan Nyegerin

Minuman tradisional Sunda merupakan salah satu yang paling terkenal di kalangan masyarakat, khususnya di daerah Jawa Barat. Minuman-minuman ini bisa kamu jadikan sebagai pelepas...

Resep Roti Kukus Thailand yang Lagi Viral, Lembut dan Bikin Ngiler!

Roti kukus Thailand sudah cukup populer dan digemari oleh banyak orang. Kombinasi serat gula yang manis dan kulit roti yang lembut memberikan keseimbangan rasa...

5 Minuman Penghangat Tubuh Alami yang Bisa Kamu Racik Sendiri

Minuman penghangat tubuh ini tentunya akan berguna untuk menjaga suhu tubuhmu. Apalagi saat musim hujan telah tiba. Dengan minuman tersebut maka cuaca dingin gak...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terbaru