Berita Pangandaran (Djavatoday.com),- Festival Layang-layang Pangandaran kembali digelar. Ajang ini menjadi salah satu promosi bagi Kabupaten Pangandaran sampai ke tingkat dunia. Festival ini digelar dalam rangka milangkala ke XI Kabupaten Pangandaran.
Anggota Komisi XI DPR RI Dapil Jabar X yang juga Bidan Pemekaran Kabupaten Pangandaran Agun Gunandjar Sudarsa, inisiasi Festival Layang-layang dan Kuliner UMKM untuk bisa mendorong promosikan daerah.
Agun mengatakan, Selain memikat wisatawan, kegiatan tersebut juga menjadi ajang untuk masyarakat setempat untuk ikut berpartisipasi sebagai peserta lomba pada kategori tradisonal.
Selain digelar festival layang-layang dan Kuliner makanan UMKM juga ada lomba melukis layang-layang.
Menurutnya, Festival ini merupakan agenda tahunan yang selalu menjadi hiburan bagi wisatawan dan warga sekitar. Festival itu bukan hanya menyajikan pemandangan berbagai jenis layangan di angkasa. Ada banyak program lainnya untuk wisatawan dan warga di Pangandaran.
“Saya berharap festival layang-layang ini mampu meningkatkan promosi sampai ke dunia. Dan mari kita sama-sama dalam 5 sampai 10 tahun ke depan untuk bisa sampai menjadikan Kabupaten Pangandaran ini untuk go internasional,” katanya.
Agun menambahkan, kalau hari ini Pangandaran memiliki Bandara dengan pesawat terbang yang masih kecil-kecil. Tapi 5-10 tahun ke depan, Pangandaran memiliki bandara dengan pesawat Boeing berjejer.
“Semoga ke depan festival layang-layang ini bisa go internasional yang diikuti atau dihadiri tidak hanya oleh para penghobi atau para pelaku kegiatan layang-layang yang ada di dalam negeri. Namun juga bisa mempromosikan layang-layang ke berbagai negara,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)