Sabtu, Desember 14, 2024

Wisata Pagubugan Melung, Tujuan Tepat untuk Short Escape

Wisata Pagubugan Melung merupakan sebuah objek wisata yang menyuguhkan keindahan terasering persawahan yang memanjakan mata. Di tengah-tengahnya terdapat sebuah kolam renang dan kali yang cocok menjadi spot untuk ciblon, alias bermain air! Lokasinya yang berada di dataran tinggi juga membuat tempat ini penuh dengan udara sejuk dan suasana sepi yang menenangkan. Tak salah jika objek wisata ini menjadi tujuan yang tepat untuk short escape.

Terutama bagi Anda yang sehari-harinya bekerja di kota besar yang penuh dengan polusi dan hiruk pikuk keramaian. Untuk menempuhnya pun Anda tak perlu kesulitan karena cukup mudah terjangkau dan masih dekat dengan kawasan wisata Baturaden. Bagi Sobat Djava yang mencari tempat untuk healing sekaligus camping, tempat ini juga menjadi salah satu yang terbaik di Purwokerto, lho. Jadi, tunggu apa lagi, ayo ajak teman dan keluarga untuk ‘melarikan diri’ sejenak ke sini.

Sebelum itu, mari simak terlebih dahulu artikel ini hingga akhir agar mendapatkan informasi terbaru seputar Wisata Pagubugan Melung. Mulai dari daya tarik, harga tiket masuk, fasilitas, jam operasional, hingga alamat lengkapnya. Yuk, simak informasi menarik selengkapnya dalam uraian berikut ini, Sobat Djava!

Baca juga: Curug Juneng Banyumas

Daya Tarik Wisata Pagubugan Melung

Kabupaten Banyumas atau Purwokerto merupakan salah satu kawasan dengan banyak objek wisata alam yang memesona. Mulai dari air terjun, taman outdoor, kedung, danau, embung, hingga wisata kekinian yang instagramable. Dari sekian banyaknya objek wisata di kabupaten ini, ada satu tempat yang akan cocok menjadi spot untuk short escape, lho.

Nama tempat tersebut bernama Wisata Pagubugan Melung yang masih dekat dengan kawasan Baturaden. Daya tarik utama dari tempat ini adalah sebuah kolam renang yang jernih di tengah hijaunya terasering persawahan. Gugusan pegunungan di kejauhan pun menambah keindahan dari objek wisata ini. Membuat siapapun yang datang ingin bersantai dan berlama-lama di sana.

Pemandangan yang tersaji di tempat ini bernar-benar merepresentasikan sebuah pedesaan yang tenang dan jauh dari hiruk pikuk keramaian. Cocok menjadi spot untuk healing, menenangkan diri, bersantai, dan menikmati waktu liburan bersama orang tersayang. Areanya yang cukup luas dengan pemandangan yang memanjakan mata menjadi poin plus tersendiri. Anda bisa berjalan-jalan menyusuri setiap jengkal keindahan tempat ini.

Jika beruntung, wisatawan juga bisa melihat aktivitas pertanian warga lokal hingga memanen hasil buminya, lho. Eloknya Wisata Pagubugan Melung juga tentu tak boleh disia-siakan, abadikanlah dengan lensa kamera terbaikmu. Bagi Sobat Djava yang ingin merasakan kesegaran alam yang lebih, cobalah untuk berenang di kolamnya yang berasal dari mata air langsung. Kolam ini tidak begitu dalam dan cukup luas. Selain kolam renang, ada juga kolam ikan dan kali untuk bermain air,

Harga Tiket Masuk Wisata Pagubugan Melung

Objek wisata ini cukup terjangkau untuk semua kalangan karena hanya mematok biaya tiket masuk senilali Rp10.000 saja per orangnya. Adapun tarif biaya parkir kendaraannya adalah Rp2.000 per unit motor atau Rp5.000 per unit mobil. Kolam renangnya sendiri bisa Anda nikmati dengan gratis.

Bagi Sobat Djava yang ingin camping harap siapkan dana yang lebih, ya! Siapkan juga dana untuk keperluan lainnya, salah satunya adalah menikmati hidangan sederhana dari warung di sekitar objek wisata ini. Harga makanannya sangat terjangkau hanya sekitar Rp8.000 sampai Rp10.000 saja. Perlu Sobat Djava ingat bahwa tarif nominal tersebut bisa saja berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan pihak pengelola Wisata Pagubugan Melung.

Fasilitas dan Jam Operasional

Tempat ini telah memiliki beberapa fasilitas yang bisa wisatawan gunakan saat berkunjung. Seperti area parkir kendaraan yang luas, musala, toilet yang banyak, dan gubug tradisional untuk bersantai di tengah terasering persawahan. Tersedia juga camping ground, gardu pandang, spot foto, kolam renang, dan lainnya.

Jika tertarik berkunjung ke Wisata Pagubugan Melung, datanglah pada jam operasionalnya. Adapun jam operasionalnya mulai pukul 07.00 sampai dengan 17.00 WIB setiap hari. Untuk informasi lebih lanjut atau reservasi, hubungi nomor 085647590546 atau kunjungi instagram @pagubugan_melung.

Lokasi Wisata

Objek wisata ini berlokasi di Dusun I, Melung, Kec. Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah 53152. Sekitar 13 kilometer dari pusat kota atau bisa Anda tempuh dalam waktu 30 menit. Berhati-hati saat di perjalanan karena banyak jalan yang menanjak.

Itulah beberapa informasi seputar Wisata Pagubugan Melung Kabupaten Banyumas. Selamat berlibur, Sobat Djava! (Rismawati/Djavatoday)

Gia’s Grange Lembang, Kafe Cantik yang Lagi Hits

Gia's Grange Lembang merupakan sebuah kafe sekaligus objek wisata yang menyuguhkan nuansa girly yang aesthetic. Tempat ini menawarkan pengalaman bersantai di kafe yang cozy...

Liburan Akhir Tahun, Ini 5 Destinasi Wisata Olahraga Seru di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kabupaten Ciamis mungkin tidak seterkenal daerah wisata lainnya, tetapi kabupaten ini menyimpan banyak destinasi menarik, khususnya bagi Anda yang gemar berolahraga....

De Djawatan Forest, Destinasi Berfoto yang Ciamik di Banyuwangi

De Djawatan Forest merupakan sebuah objek wisata alam yang menyuguhkan panorama pohon trembesi raksasa yang instagramable. Itulah mengapa tempat ini kini menjadi spot berfoto...

Tips Solo Travelling untuk Pemula, Perjalanan Jadi Aman dan Nyaman

Tips solo travelling di bawah ini mungkin bisa membantu mengatasi kekhawatiran tersebut. Solo travelling tidak menyeramkan yang dibayangkan kok! Momen ini justru bisa menjadi...

Terbaru