Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Polres Tasikmalaya membagikan ratusan sembako untuk pengemudi ojek online dari berbagai komunitas. Pembagian dilaksanakan di Mapolres Tasikmalaya, Kamis (22/9/2022).
Pembagian sembako ini selain membantu para ojol, juga dalam rangka rangkaian HUT Lantas ke 67 tahun.
Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanton mengatakan dalam momen HUT Lantas ini sengaja mengundang ratusan pengemudi Ojol. Tujuannya dalam rangka silaturahmi sekaligus mengucapkan terima kasih atas kepedulian terhadap tertib lalu lintas.
“Mereka hebat. Saat datang kesini, semuanya pakai helm standar dan tertib lalu lintas. Saya sangat apresiasi,” ungkapnya.
Baca Juga: Peringati HUT ke-74, Polwan di Polres Tasikmalaya Dapat Reward
Menurut Suhardi, perilaku tertib lalu lintas dari para pengemudi Ojol ini menjadi sebuah kampanye lalu lintas. Sehingga masyarakat bisa mengikuti dan mencontoh para pengemudi Ojol. Sebagai bentuk apresiasi, Polres Tasikmalaya pun memberikan paket sembako kepada mereka.
“Sembako ini upaya kami membantu para ojol sekaligus reward kepada mereka dalam momen HUT Lantas,” ucap Suhardi.
Sementara itu, Ketua Komunitas Ojol Singaparna Indra mengucapkan terima kasih kepada Polres Tasikmalaya atas bantuan sembakonya. Dalam kesempatan ini, pihaknya pun menyatakan siap untuk terus mengkampanyekan tertib lalu lintas dalam beraktivitas sehari-hari kepada masyarakat.
“Saya ucapkan terima kasih kepada Polres Tasikmalaya, atas kepeduliannya terhadap kami para pengemudi ojek online. Kami siap terus mengkampanyekan tertib lalu lintas,” kata Indra. (Ayu/CN/Djavatoday)