Jumat, April 19, 2024

Disnakkan Ciamis Mulai Vaksinasi PMK, Target Awal 800 Ternak Sapi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Disnakkan Ciamis mulai melakukan vaksinasi penyakit mulut dan kulit atau PMK terhadap 800 ekor sapi. Vaksinasi mulai Senin sampai Rabu (27-29/6/2022).

Sekda Ciamis Tatang melepas 30 vaksinator di halaman parkir Disnakkan Ciamis. Dengan mengendarai sepeda motor dan membawa tas vaksin mereka berkeliling ke sejumlah kandang untuk menyuntikan vaksin PMK ke hewan ternak.

“Kita ketahui bersama, saat ini ada penyakit mulut dan kuku atau PMK. Sekarang kita lakukan preventif, terutama menjelang idul Adha untuk menjamin kesehatan sapi dengan melakukan vaksinasi,” ujar Tatang.

Tatang mengatakan Pemkab Ciamis baru mendapat 800 dosis vaksin PMK dari Pemerintah Provinsi Jabar. Sehingga proses vaksinasi ini secara bertahap khususnya ternak sapi.

“Semoga dengan vaksinasi ini bisa melindungi masyarakat dan mencegah penyebaran wabah PMK,” tegasnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Peternakan dan Perikanan (Disnakkan) Ciamis Syarief Nurhidayat menuturkan dari target 6.000 sapi baru mendapat 800 dosis. Sehingga dalam vaksinasi PMK ini, Pemkab Ciamis melakukan pendataan prioritas.

“Kami memilah-milah yang benar-benar prioritas sapi yang bisa mendapat vaksin PMK. Sebelumnya sudah ada pendataan ke sejumlah kandang,” jelasnya.

Adapun ternak yang menjadi prioritas adalah sapi yang sehat, sapi perah, sapi potong dan indukan. Bisa juga anak sapi atau pedet yang sudah berumur 3 bulan.

“Untuk saat ini hanya untuk sapi, kalau domba dan kambing belum jadi prioritas. Sapi yang sakit tidak boleh mendapat vaksinasi. Begitu juga sapi yang baru sembuh juga tidak, karena sudah memiliki kekebalan tubuh,” jelasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

TNI Sumedang Bangun Saluran Air Bagi Warga yang Terdampak Longsor di Permukiman

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- TNI Koramil 1009 Tomo Kodim 0610 Sumedang menggelar kegiatan karya bakti. TNI membantu masyarakat membangun saluran air di Dusun Cirendang, Desa...

Kirab Mahkota Binokasih di Ciamis Jadi Edukasi Sejarah untuk Masyarakat

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kirab Mahkota Binokasih dari Keraton Sumedang Larang telah dilaksanakan dua hari di Kabupaten Ciamis, Selasa-Rabu (16-17/5/2024). Kirab digelar di dua tempat...

Momen Bupati Ciamis Herdiat Pamit saat Halalbihalal di Akhir Masa Jabatan, Ini Pesannya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Masa jabatan Bupati dan wakil Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra hanya tinggal sehari yakni 20 April 2024. Bupati...

Pilu Nunu, Ngungsi di Musala gegara Rumahnya di Panawangan Ciamis Terancam Longsor

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bencana longsor terjadi di Desa Nagarawangi, Kecamatan Panawangan, Kabupaten Ciamis, pada Jumat (14/4/2024). Longsor itu membuat rumah milik Nunu (38) terancam. Nunu...

Terpopuler

Lainnya