Minggu, November 10, 2024

Xiaomi 14T Pro, Spesifikasi Unggul Rasa Flagship!

Xiaomi 14T Pro merupakan sebuah ponsel pintar android dari brand Xiaomi terbaru dengan rate harga mulai dari Rp 8 jutaan. Jika melihat dari harganya, Sobat Djava pasti bisa menyimpulkan bahwa ponsel rilisan terbaru ini berada di kelas middle range. Namun, siapa sangka ternyata spesifikasi yang ponsel ini tawarkan sudah sekelas ponsel flagship kebanyakan? Mulai dari prosesor, kamera, hingga fitur keren lainnya.

Bagi Sobat Djava yang ingin mengganti ponsel ke rilisan terbaru dalam middle range, 14T ini bisa menjadi pilihan. Sebelum itu, simak terlebih dahulu artikel ini untuk mendapatkan gambaran informasi seputar smartphone ini. Anda bisa menjadikannya sebagai pertimbangan sebelum membeli. Yuk, simak selengkapnya dalam uraian berikut ini!

Prosesor Kencang Xiaomi 14T Pro 

Spesifikasi paling mantul yang Xiaomi 14T Pro tawarkan aXiaomi 14T Pro, Spesifikasi Unggul Rasa Flagship adalah prosesornya yang menggunakan MediaTek Dimensity 9300+. Prosesor ini terbilang di atas rata-rata kelas middle range karena biasanya digunakan pada smartphone 10 juta ke atas, alias flagship. Xiaomi bahkan mengklaim bahwa prosesor ini lebih kencang 5% dari Dimensity 9300 biasanya. Ini berarti, Sobat Djava bisa bermain game dan main hp seharian tanpa takut tiba-tiba nge-lag.

Untuk game online berat seperti Genshin Impact, refresh rate yang tersaji adalah sekitar 60 fps sedangkan PUBGM ada di 120 fps. Suhu hp saat bermain game berat pun hanya mencapai maksimal 41 derajat saja. Performanya makin kencang dengan RAM luas 12GB LPDDR5X dan pilihan memori internal 256GB hingga 512GB.

Layar Ciamik Xiaomi 14T Pro

Tak hanya performa prosesornya yang keren, smartphone ini juga memiliki spesifikasi layar yang ciamik. Xiaomi 14T Pro akan memanjakan penggunanya dengan tampilan layar AMOLED beresolusi hingga 1,5K. Ukuran layarnya sendiri adalah 6,67 inci dengan kerapatan 446 ppi dan refresh rate 144Hz. Untuk Anda yang sering menggunakan smartphone di luar ruangan, jangan khawatir layar akan gelap karena peak brightness hp ini mencapai 4000 nits.

Tampilan layarnya makin kece dengan bezel tipis yang begitu simetris dan layar dari kaca Gorilla Glass. 5. Adapun frame yang digunakan terbuat dari metal alumunium dengan body belakang yang terlapisi kaca sehingga menciptakan kesan mewah. Ponsel pintar ini juga telah mengantongi IP68 yang tahan air dan menggunakan speaker stereo. Fitur lain yang terdapat dalam ponsel pintar ini adalah IR blaster dan e-SIM.

Kamera Leica

Spesifikasi lain yang membuat Xiaomi 14T Pro terlihat mahal adalah kameranya yang menggaet brand Leica. Kamera utamanya sendiri memiliki resolusi 50MP dengan lensa 23mm. Kemudian ada kamera telephoto 50MP dengan lensa 60mm dan kamera ultrawide 12MP. Hasil fotonya pun terlihat lebih menarik, warnanya lebih all out, tajam, dan detailnya tertangkap jelas.

Namun, Anda harus pintar-pintar mencari cahaya yang tepat untuk hasil foto yang lebih baik saat menggunakan kamera ultrawide. Kamera telephotonya yang belum terlengkapi dengan OIS juga membuat efek getaran yang masih terasa saat melakukan zooming. Untuk perekaman kamera depannya sendiri, smartphone ini bisa memaksimalkan hingga resolusi 4K 30 fps.

Review Baterai

Xiaomi 14T Pro memberikan charger kencang dengan daya 120 Watt sehingga pengisian baterai bisa secepat kilat. Kekuatan 5000 mAh pada ponsel ini juga membuat Anda bisa bermain hp seharian. Fitur wireless charging juga telah support dalam hp ini, cukup charge sekitar 45 menit akan langsung terisi full battery. 

Namun, wireless charger ini harus Sobat Djava dapatkan secara terpisah dengan harga sekitar Rp800 ribuan. Sementara untuk casing dan charger reguler bisa Anda dapatkan dalam paket pembelian. 

Desain 

Xiaomi 14T Pro menghadirkan desain yang mewah dengan sentuhan premium dalam dua varian warnanya. Ada varian warna titan black dan titan gray dengan kesan modern yang canggih. Bahan body belakangnya sendiri terbuat dari logam alloy alumunium 6M13. (Rismawati/Djavatoday)

5 Rekomendasi Earphone Bluetooth Terbaik yang Worth to Buy

Rekomendasi earphone bluetooth kali ini punya harga yang cukup terjangkau loh. Mulai dari harga 200 ribuan aja kamu udah bisa dapetin earphone bluetooth yang...

Pemanfaatan AI dalam Berbagai Sektor Teknologi: Inovasi yang Mengubah Dunia

Kecerdasan buatan atau Artificial Intelligence (AI) telah menjadi salah satu inovasi teknologi yang paling penting dalam era digital. Pemanfaatan AI tidak hanya terbatas pada...

5 Aplikasi Pendingin HP untuk Android dan Tersedia di Play Store

Aplikasi pendingin HP dibutuhkan untuk menjaga agar HP tetap dalam keadaan suhu normal. Tidak bisa dipungkiri bahwa kondisi HP panas memang kerap datang, apalagi...

5 Cara Mengatasi HP Panas yang Ampuh dan Efektif

Cara mengatasi HP panas memang perlu dipahami oleh setiap pengguna alat elektronik ini. Pada dasarnya kondisi HP panas memang umum terjadi, bahkan hampir pada...
Pemantau Pemilihan
Pemantau Pemilihan
Pemantau Pemilihan
Pemantau Pemilihan

Terbaru