Jumat, Oktober 4, 2024

Poco F6 5G, Review Desain hingga Kamera

Poco F6 5G kini telah hadir memperpanjang series F yang selalu menjadi andalan ponsel pintar kelas menengah atau middle range. Bagaimana tidak, F series biasanya memiliki kelebihan yang mumpuni dengan harga yang masih sangat terjangkau untuk kelas menengah. Seperti halnya tipe terbaru ini yang bisa kamu dapatkan dengan harga 5 jutaan saja!

Ponsel pintar atau smartphone di zaman sekarang telah menjadi kebutuhan pokok bagi sebagian orang. Fitur-fiturnya yang semakin canggih pun menjadi incaran banyak orang karena bisa memenuhi kebutuhan sehari-hari. Baik itu untuk bekerja, belajar, atau sekadar menjalankan hobi.

Bagi kamu yang mencari smartphone dengan spesifikasi terbaik dan harga yang ramah di kantong, Poco F6 5G bisa menjadi pilihan yang tepat. Sebelum membeli, simaklah terlebih dahulu review-nya dalam uraian berikut ini sebagai referensi pertimbangan. Yuk, simak selengkapnya dalam penjelasan berikut, Sobat Djava!

Baca juga: <strong>POCO X5 5G, Smartphone Rp3 Jutaan yang Mengedepankan Kecepatan!</strong>

Desain Premium Poco F6 5G

Desain series F terbaru ini memiliki kesan premium dengan tiga pilihan warna, yakni hitam, titanium, dan hijau. Meskipun frame dan body belakangnya berbahan plastik, finishing look-nya tetap bagus dengan kilauan yang elegan. Orang-orang tidak akan mengira bahwa bahannya plastik karena terlihat seperti logam

Pada sisi kiri  Poco F6 5G tidak ada port ataupun tombol, sedangkan sisi kanannya bisa kamu temui tombol power dan volume. Bagian bawahnya terdapat dual SIM tray nano SIM, speaker stereo, dan port USB type C. Sementara itu, pada bagian atasnya terdapat IR blaster, mikrofon, dan speaker stereo.

Dual speaker ini menjadikan output suara yang kencang, bass tipis, dan treble yang tajam. Mendengarkan musik pun makin asyik. Hp ini juga audah memiliki NFC, gyro hardware, dan support IP64 sehingga aman dari hujan. Mesin getarnya pun sudah include, lho.

Harga  Poco F6 5G dan Kapasitas Baterai

Informasi penting seputar Poco F6 5G yang harus kamu ketahui adalah harganya. Untuk varian 8GB RAM/256GB ROM harganya Rp5 jutaan saja. Varian yang kedua yakni 12GB RAM/256GB ROM dengan harga Rp5,5 jutaan saja. Harga tersebut jauh lebih terjangkau daripada smartphone lain dengan spesifikasi serupa.

Adapun kapasitas baterainya adalah 5000 mAh dengan charger bawaan 90 Watt. Cukup isi daya selama 38 menit agar baterainya kembali penuh. Daya konsumsi baterainya pun cukup awet, nonton video YouTube selama satu jam hanya mengurangi 6% baterai. Untuk game online yang berat selana setengah jam akan berkurang sekitar 14%.

Prosesor Snapdragon 8S Gen 3

Satu lagi kelebihan dari Poco F6 5G adalah prosesornya yang menggunakan Snapdragon 8S Gen 3 dengan skor AnTuTu sekitar 1,5 juta poin! Dengan RAM yang kuas, LPDDR5X, dan memori UFS 4.0 akan membuatmu merasa sedang menggunakan hp kelas top range. Bermain game online pun anti-crack, baik itu MLBB ataupun PUBGM bisa setting highest tanpa putus-putus.

Namun, frame rate-nya akan menurun untuk menyesuaikan suhu agar tidak terlalu panas. Berbicara soal suhu, smartphone ini memiliki sistem liquid cool dengan 8 sensor suhu di beberapa titiknya. Suhu terpanasnya bisa mencapai 42 derajat.

Spesifikasi Layar

 Layar Poco F6 5G menggunakan LTPO dengan dua mode, yakni maksimal 120Hz dan maksimal 60Hz. Resolusinya tinggi, yakni 1,5K dengan warna yang all out dan Dolby Vision. Bezelnya tipis dengan kaca layar Gorilla Glass Victus. Spesifikasi tersebut masih bisa kamu upgrade lewat softwarenya hingga 3 tahun ke depan, lho.

Kamera

Ponsel pintar ini memiliki 2 sistem kamera, yakni kamera utama 50MP dan kamera ultrawide 8MP. Adapun kamera depannya beresolusi 20MP dengan hasil foto yang bagus. Memotret saat siang hari atau dalam keadaan cahaya yang cukup akan menghasilkan gambar yang natural. Detailnya pun terlihat, jelas, dan dynamic range yang luas. Namun, detailnya akan menurun saat low light atau memotret saat malam hari.

Untuk perekaman kamera depan, Poco F6 5G bisa memberikan resolusi 1080p 60 fps. Jika ingin hasil foto atau perekaman yang terbaik, cobalah untuk berada si lokasi yang terang atau cukup cahaya. (Rismawati/Djavatoday)

5 Dampak Negatif Terlalu Lama Menggunakan Headset yang Harus Kamu Waspadai

Terlalu lama menggunakan headset berisiko terhadap rusaknya pendengaran. Meski menyenangkan, kamu tetap harus mengurangi penggunaan headset untuk mencegah terjadinya dampak negatif yang bisa mengganggu...

5 Aplikasi Dompet Digital yang Praktis dan Anti Ribet!

Aplikasi dompet digital atau e-wallet merupakan tempat untuk menyimpan uang dan bertransaksi. Dompet digital memudahkan melakukan pembayaran apapun hanya melalui HP saja loh. Hal...

Vivo V40 5G, Tampil Ciamik dengan Kamera ZEISS 50MP!

Vivo V40 5G merupakan rilisan ponsel pintar terbaru dari brand Vivo setelah berselang 6 bulan dari launching V30. Ponsel pintar ini hadir dengan tampilan...

Cara Membuat Email Sendiri, Hanya 5 Menit!

Cara membuat email sangatlah mudah loh. Bahkan kamu bisa membuatnya sendiri baik itu di handphone, PC, atau laptop. Kamu hanya menyediakan jaringan internet yang...
TBM Cibeber
KPU Banjar - Nomor Urut
TBM Cibeber
KPU Banjar - Nomor Urut

Terpopuler

Lainnya