Kamis, April 25, 2024

5 Bahaya Menggunakan Windows Bajakan terhadap Kinerja Laptop

Bahaya menggunakan Windows bajakan seolah menjadi angin lalu bagi para pengguna komputer atau laptop. Hal tersebut karena faktanya, masih banyak masyarakat yang menggunakan sistem Windows yang bajakan, alias ilegal. Penyebabnya bisa terjadi karena terjangkaunya harga Windows ilegal jika kita bandingkan dengan Windows yang orisinal. Padahal, ada banyak bahaya atau dampak negatif penggunaan Windows ilegal terhadap kinerja laptop atau komputer, lho.

Windows sendiri merupakan sebuah sistem operasi yang berada dalam naungan Microsoft. Sebagai perangkat lunak, Windows berfungsi sebagai sebuah program yang mendukung fungsi dasar, seperti mengelola file dan menjalankan aplikasi dalam komputer. Windows menyediakan antarmuka grafis atau graphic user interface untuk memudahkan pengoperasian komputer. Itulah sebabnya peran Windows sebagai sistem operasi sangat penting dan berpengaruh terhadap kinerja komputer atau laptop.

5 Bahaya Menggunakan Windows Bajakan

Menggunakan sistem Windows sangatlah penting, tetapi pastikan juga Windows yang terpakai adalah yang original. Memakai Windows ilegal atau bajakan sama saja memberikan efek negatif terhadap komputer atau laptopmu. Berikut 5 bahaya menggunakan Windows bajakan yang harus kamu waspadai.

Menggangu Kinerja Laptop atau PC

Menggunakan Windows ilegal bisa memberikan efek negatif berupa terganggunya kinerja laptop atau PC. Hal tersebut terjadi karena adanya ketidaksesuaian program atau terdapat cacat produk yang dapat merusak sistem. Beberapa fitur terkadang tidak bisa lagi kamu gunakan. Kemungkinan terburuknya adalah laptop atau PC akan mati secara tiba-tiba karena Windows ilegal yang tidak kompatibel.

Tidak Ada Akses Memperbarui OS

Bahaya menggunakan Windows bajakan yang selanjutnya adalah tidak adanya akses update sistem OS secara lengkap, gratis, dan berkala. Padahal, pembaruan perangkat lunak ini sangat penting untuk menjaga kinerja laptop. Dengan melakukan pembaruan software Windows, kamu akan selalu mendapatkan perubahan dan perbaikan secara rutin. 

5 Rekomendasi Printer Murah di Bawah Satu Jutaan, Cocok untuk Pelajar

Rekomendasi printer murah memang banyak dicari oleh para pelajar dan mahasiswa. Pasalnya mereka memang membutuhkan printer dalam kegiatan belajarnya, terutama untuk mahasiswa semester akhir....

Deretan HP di Bawah 2 Jutaan, Harga April 2024

Halo good people. Saat ini pembelian alat elektronik terutama gadget sedang meningkat nih. Hal ini karena sudah banyak yang mendapatkan THR atau Tunjangan Hari...

Vivo V30 Pro, Review Desain, Kamera, hingga Baterai

Vivo V30 Pro merupakan ponsel pintar terbaru dari V series yang baru rilis sejak satu bulan lalu dengan harga 9 jutaan. Ponsel pintar ini...

Redmi Note 13 Pro+, Memori Luas untuk Harga 6 Juta!

Redmi Note 13 Pro+ telah rilis beberapa waktu lalu dengan berbagai spesifikasi menarik yang menjadi andalannya. Beberapa spesifikasi yang smartphone ini tonjolkan adalah terletak...

Terpopuler

Lainnya