Kamis, November 21, 2024

Perbaikan Tata Kelola Pemerintahan Pemkab Tasikmalaya Diapresiasi Pemerintah Pusat

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Pemerintah Pusat mengapresiasi langkah Pemkab Tasikmalaya dalam memperbaiki tata kelola pemerintahan. Salah satu buktinya peningkatan indikator terutama dalam kualitas layanan publik.

Menurut hasil penilaian kepatuhan pelayanan publik yang dilakukan oleh Ombudsman Republik Indonesia, Kabupaten Tasikmalaya menunjukkan peningkatan yang signifikan.

Tercatat nilai kepatuhan pelayanan publik Kabupaten Tasikmalaya pada tahun 2021 adalah 63,4 (zona kuning, kualitas sedang), pada tahun 2022 adalah 61 (zona kuning, kualitas sedang), dan pada tahun 2023 meningkat signifikan menjadi 87,44 menempatkan Kabupaten Tasikmalaya berada di zona hijau dengan kualitas tinggi.

Atas raihan tersebut, Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto bahkan diundang secara khusus oleh Ombudsman Republik Indonesia bersama dengan 5 (Lima) Bupati lainnya di Wilayah Jawa Barat yang menunjukkan lonjakan perbaikan pelayanan publik. Pertemuan ini bertujuan untuk menyepakati kolaborasi dalam peningkatkan pelayanan publik di Tahun 2024 dengan Ombudsman Republik Indonesia.

Indikator pelayanan publik menjadi salah satu bagian penting dalam pengukuran reformasi birokrasi. Pemerintah Kabupaten Tasikmalaya terus menunjukkan perbaikan dalam penilaian Indeks Reformasi Birokrasi.

Pada tahun 2020 nilai (54,05) predikat CC (Cukup), 2021 nilai (53,86) predikat CC (Cukup), tahun 2022 nilai (58,95) dengan mendapatkan predikat CC (Cukup), dan meningkat signifikan pada tahun 2023 dengan nilai (71,22) Kabupaten Tasikmalaya berhasil mendapatkan predikat nilai BB (Sangat Baik).

Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto memberikan apresiasi seluruh jajaran pemerintahan yang terus berbenah melakukan perbaikan dalam tata kelola pelayanan.

“Meskipun belum sempurna namun sudah pada jalur perbaikan yang sesuai tinggal kita bersama-sama sempurnakan dalam melayani masyarakat kabupaten Tasikmalaya,” ujar Bupati Ade Sugianto. (Ayu/CN/Djavatoday)

Polres Tasikmalaya Luncurkan Pekarangan Pangan Bergizi Menjaga Ketahanan Pangan

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Polres Tasikmalaya bersama berbagai pihak meluncurkan program Pekarangan Pangan Bergizi di Dusun Pangangonan, Desa Cigalontang, Kecamatan Cigalontang, pada Selasa (19/11/2024). Program...

Forum Pondok Pesantren Tasikmalaya Tegaskan Oknum Guru Ngaji Cabuli Santri Bukan Bagian dari Pondok Pesantren

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Forum Pondok Pesantren Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menegaskan oknum guru ngaji yang diduga melakukan tindakan asusila terhadap beberapa santriwati bukan...

Kasus Dugaan Pencabulan di Pesantren Tasikmalaya, KPAI dan Polisi Lakukan Pendalaman

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Beberapa santriwati di sebuah pondok pesantren di Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diduga menjadi korban pencabulan yang dilakukan oleh seorang...

Janda Muda di Tasikmalaya Nekat Edarkan Sabu

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Peredaran narkotika jenis sabu di masyarakat semakin memprihatinkan, menjerat berbagai kalangan tanpa pandang usia atau status. Salah satunya adalah VT, seorang...

Terbaru