Kamis, November 21, 2024

HUT Bhayangkara ke-78, Polres Tasikmalaya Gelar Lomba Menembak

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Polres Tasikmalaya menggelar lomba menembak. Kegiatan digelar di Lapang Tembak Asrama Polisi Polres Tasikmalaya, Rabu (19/6/2024). Lomba ini dalam rangka memeriahkan Hari Bhayangkara ke-78.

Lomba tersebut diikuti pejabat utama Polres Tasikmalaya dan juga para anggota dari bagian, satuan dan Polsek wilayah hukum Polres Tasikmalaya.

Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto mengatakan lomba menembak ini bertujuan untuk melatih kemampuan, kedisiplinan, dan kekompakan anggota Polres Tasikmalaya.

“Lomba menembak ini merupakan salah satu kegiatan dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78. Selain itu, lomba ini juga bertujuan untuk melatih kemampuan, kedisiplinan, dan kekompakan anggota Polres Tasikmalaya,” kata AKBP Suhardi.

Harapannya lomba menembak dapat meningkatkan kemampuan menembak anggota. Dapat meningkat dan mereka dapat lebih profesional dalam menjalankan tugasnya.

Lomba menembak ini diikuti dengan antusias oleh para peserta. Para peserta menunjukkan kemampuan terbaiknya dalam menembak sasaran.

Ia menambahkan, manfaat dari lomba menembak ini tiada lain untuk lebih meningkatkan kemampuan menembak. Melatih kedisiplinan, meningkatkan kekompakan dan membangun semangat juang anggota Polres Tasikmalaya.

Lomba menembak ini merupakan salah satu dari sekian banyak kegiatan yang digelar oleh Polres Tasikmalaya dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke-78. Berbagai kegiatan lainnya juga digelar, seperti Turnamen Mini Soccer, Turnamen Badminton dandan perlombaan lainnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Polres Tasikmalaya Luncurkan Pekarangan Pangan Bergizi Menjaga Ketahanan Pangan

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Polres Tasikmalaya bersama berbagai pihak meluncurkan program Pekarangan Pangan Bergizi di Dusun Pangangonan, Desa Cigalontang, Kecamatan Cigalontang, pada Selasa (19/11/2024). Program...

Forum Pondok Pesantren Tasikmalaya Tegaskan Oknum Guru Ngaji Cabuli Santri Bukan Bagian dari Pondok Pesantren

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Forum Pondok Pesantren Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menegaskan oknum guru ngaji yang diduga melakukan tindakan asusila terhadap beberapa santriwati bukan...

Kasus Dugaan Pencabulan di Pesantren Tasikmalaya, KPAI dan Polisi Lakukan Pendalaman

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Beberapa santriwati di sebuah pondok pesantren di Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diduga menjadi korban pencabulan yang dilakukan oleh seorang...

Janda Muda di Tasikmalaya Nekat Edarkan Sabu

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Peredaran narkotika jenis sabu di masyarakat semakin memprihatinkan, menjerat berbagai kalangan tanpa pandang usia atau status. Salah satunya adalah VT, seorang...

Terbaru