Kamis, November 21, 2024

Bupati Tasikmalaya Lantik 2.466 PPPK Formasi 2023

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto melantik dan mengambil sumpah Pegawai Pemerintah Daerah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Pemkab Tasikmalaya. Pelantikan dilaksanakan di komplek perkantoran Pemda Tasikmalaya, Selasa (7/5/2024).

Ada pun rincian 2.466 PPPK formasi 2023 yang dilantik. 1.506 guru, 867 tenaga kesehatan dan 93 tenaga teknis.

Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto mengucapkan selamat kepada ribuan PPPK yang telah dilantik.

“Atas nama pemerintah daerah, saya menyampaikan ucapan selamat dan penghargaan yang setinggi-tingginya kepada seluruh PPPK yang hari ini diambil sumpah, resmi menjadi ASN,” ujar Ade.

Ade menyebut, pelantikan para PPPK ini merupakan hasil perjuangan yang luar biasa. Pengabdian yang tidak terjadi dalam satu atau dua hari. Para PPPK ini sebelumnya telah berulang melakukan ujian dan tes.

“Kami tentunya merasa bangga dengan pengabdian dan komitmen PPPK kepada bangsa dan masyarakat dengan penuh keikhlasan,” katanya.

Ade juga mengaku bangga dapat menjadi perjalana para PPPK. Pihaknya berharap para PPPK yang baru dilantik agar terus mengabdi, menjadi teladan dan juga pembela masyarakat,

“Perbaiki kesalahan, tambahkan kekurangan. Semoga tindakan kalian menjadi amal kebaikan bagi semua,” jelasnya.

Ade juga mengucapkan terima kasih atas kontribusi para tenaga sukarelawan dari berbagai daerah yang telah membantu berjalannya roda pemerintahan. (Ayu/CN/Djavatoday)

Polres Tasikmalaya Luncurkan Pekarangan Pangan Bergizi Menjaga Ketahanan Pangan

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Polres Tasikmalaya bersama berbagai pihak meluncurkan program Pekarangan Pangan Bergizi di Dusun Pangangonan, Desa Cigalontang, Kecamatan Cigalontang, pada Selasa (19/11/2024). Program...

Forum Pondok Pesantren Tasikmalaya Tegaskan Oknum Guru Ngaji Cabuli Santri Bukan Bagian dari Pondok Pesantren

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Forum Pondok Pesantren Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menegaskan oknum guru ngaji yang diduga melakukan tindakan asusila terhadap beberapa santriwati bukan...

Kasus Dugaan Pencabulan di Pesantren Tasikmalaya, KPAI dan Polisi Lakukan Pendalaman

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Beberapa santriwati di sebuah pondok pesantren di Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diduga menjadi korban pencabulan yang dilakukan oleh seorang...

Janda Muda di Tasikmalaya Nekat Edarkan Sabu

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Peredaran narkotika jenis sabu di masyarakat semakin memprihatinkan, menjerat berbagai kalangan tanpa pandang usia atau status. Salah satunya adalah VT, seorang...

Terbaru