Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto memastikan jemaah calon haji Tasikmalaya bakal mendapat pelayanan optimal selama melaksanakan ibadah haji.
Hal itu Ade sampaikan pada saat pemberangkatan haji Kabupaten Tasikmalaya sebanyak 432 orang. Mereka tergabung dalam kloter 8 JKS. Pemberangkatan dilaksanakan di Gedung Islamic Center Bojongkoneng, Kecamatan Singaparna, Selasa (14/5/2024).
Bupati Tasikmalaya Ade Sugianto menyertai pelepasan dengan doa, mengucapkan harapan agar para jamaah calon haji dapat menjalankan ibadah haji dengan lancar dan sehat.
“Alhamdulillah, Bapak dan Ibu menjadi tamu Allah. Kami di Pemerintah Daerah mendoakan agar Bapak dan Ibu diberikan kemudahan dalam menjalankan ibadah,” jelasnya.
Beliau juga menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus memantau dan memastikan pelayanan serta ibadah haji para jamaah berjalan optimal. Tak hanya itu, pihaknya juga akan menyediakan nasi liwet untuk para jemaah supaya bisa makan tepat waktu. Hal itu berkaca pada tahun lalu adanya keterlambatan konsumsi.
“Kami juga akan terus memantau agar Bapak dan Ibu mendapatkan pelayanan dan ibadah haji yang optimal,” ujar Ade Sugianto.
Sementara itu, menurut data Kementerian Agama (Kemenag), pemberangkatan dan kepulangan sebanyak 1.507 jemaah haji Kabupaten Tasikmalaya terbagi dalam beberapa kloter.
keberangkatan kepulangan jamaah haji dari Kabupaten Tasikmalaya terbagi ke dalam lima kloter. Yakni kloter 8 JKS, 24 JKS, 45 JKS, 52 JKS, dan 57 JKS.
Pemberangkatan jamaah haji pertama, sebanyak 432 orang yang tergabung dalam Kloter 8 JKS, dilaksanakan pada Selasa, 14 Mei 2024, dengan jadwal kepulangan pada 25 Juni 2024 mendatang. (Ayu/CN/Djavatoday)