Minggu, November 24, 2024

4 Jenis Produk Lip Care untuk Rawat Bibir agar Lembab dan Sehat

Jenis produk lip care merupakan berbagai jenis produk yang bisa kamu gunakan untuk merawat bibir. Bibir memang menjadi salah satu bagian tubuh yang paling diperhatikan. Oleh sebab itulah kita harus merawatnya dengan baik dan tepat.

Kita tentunya tidak mau jika bibir kita terlihat kering dan hitam. Kondisi tersebut akan membuat kita tidak percaya diri. Nah, buat kamu yang masih kebingungan gimana cara merawat bibir agar terlihat lembab dan menawan, yuk simak artikel ini sampai akhir.

Jenis Produk Lip Care

Jenis produknya terdiri dari beberapa macam. Jenis-jenis ini mungkin lebih cocok disebut sebagai rangakaian. Berikut beberapa jenis produk lip care yang wajib kamu gunakan untuk merawat bibir.

Lip scrub

Jenis produk lip care yang pertama yaitu lip scrub. Lip scrub berfungsi untuk menghaluskan bibir dan mengeksploitasi bibir. Penggunaan lip scrub secara rutin akan membantu menjaga bibir tetap terhidrasi, mengatasi bibir pecah-pecah, serta mempermudah pemakaian lipstik.

Lip scrub menjadi urutan paling pertama dalam rangkaian lip care. Namun penggunaannya tidak sesering produk lip care lainnya. Kamu hanya cukup mengoleskan scrub bibir seminggu sekali agar bibir tidak menjadi tipis.

Lip serum

Rangkaian yang berikutnya yaitu lip serum. Kita memang udah gak asing lagi dengan produk yang satu ini. Lip serum mempunyai tekstur yang cair serta dapat menyerap dan bertindak lebih efektif dalam menghidrrasi dan menutrisi bibir.

Cara penggunaannya pun mudah. Kamu cukup mengoleskan produk lip serummu ke garis bibir bagian luar. Lip serum hendaknya digunakan pada pagi dan malam hari sebelum menggunakan lip balm.

Lip balm

Jenis produk lip care yang berikutnya yaitu lip balm. Setelah kamu menggunakan serum bibir maka hal selanjutnya yaitu dengan mengoleskan lip balm. Produk yang satu ini berfungsi untuk mengunci dan memaksimalkan kandungan lip serum yang bekerja pada bibir. Oleh karena itulah penggunaan yang tepat adalah llip serum terlebih dahulu, baru lip balm.

Lip balm juga berfungsi sebagai anti-aging. Biasanya lip balm mengandung minyal esensial, perasa atau aroma, dan beberapa juga mengandung tabur surya atau SPF. Dengan menggunakan lip balm kulit bibir kamu akan tetap lembab dan terhindar dari bibir pecah dan kering.

Lip musk

Jenis produk lip care yang terakhir ini juga nggak boleh kamu skip ya. Lip mask berfungsi untuk mengembalikan kelembaban bibir setelah make up atau kekurangan air putig. Lip mask akan mambuat bibir kamu lebih lembut, sehat, dan kenyal.

Sebaiknya gunakanlah lip mask di pagi dan malam hari, ya, Sobat Djava. Pagi hari sebelum menggunakan produk bibir seperti lipstik, lip mate, dan lip cream. Malam hari setelah menggunakan produk bibir tadi agar bibir tetap bersih dan sehat.

Itulah jenis produk lip care yang perlu kamu ketahui. Gunakanlah produk tersebut dengan baik. Jangan salah dalam urutan pemakaiannya, ya. (Ume/Djavatoday)

Cara Merawat Kuku Agar Tampak Bersih, Cantik, dan Sehat

Cara merawat kuku cukup terbilang mudah. Pun rasanya penting untuk meningkatkan kesadaran akan perlunya menjaga kesehatan kuku. Kuku yang tidak dirawat dengan baik bisa...

5 Tips Mudah Mengajari Anak Agar Menyayangi Hewan Sejak Usia Dini

Menyayangi hewan sejak dini adalah bagian dari pendidikan karakter berupa pengajaran tentang rasa empati, tanggung jawab, dan kepedulian terhadap makhluk hidup. Dengan mengenalkan konsep...

Perlu diperhatikan, Ini Dia 5 Cara Menegur Orang Lain dengan Baik

Pernahkah kamu melihat orang lain ditegur secara terang-terangan di muka umum? Bagaimana perasaanmu jika kamu ditegur dengan cara yang kurang baik di hadapan banyak...

Rekomendasi Sepatu Gunung yang Affordable dan Tahan Lama

Rekomendasi sepatu gunung kali ini punya harga yang cukup terjangkau loh. Selain harganya yang bersahabat, sepatu gunung berikut ini juga punya kualitas yang bagus...

Terbaru