Ingin cari tempat makan tapi ada tempat menginap sekaligus wisata. Rumah Makan Danau Lemona Tasikmalaya tempatnya. Selain menyajikan menu makanan yang lezat, rumah makan ini juga memiliki fasilitas layaknya sebuah tempat wisata.
Rumah makan ini berada di Rest Area Jalan Raya Salopa-Cikatomas Kabupaten Tasikmalaya. Berdiri sejak tahun 2006, konsisten menyajikan masakan enak, nikmat dan lezat dengan bumbu rempah-rempah andalan. Selain makanan, juga tersedia fasilitas seperti aula rapat atau meeting room dan tempat pernikahan.
Uniknya, di Rumah Makan Danau Lemona Tasikmalaya ini ada juga tempat penginapan berupa villa. Harga sewanya per malamnya cukup terjangkau dari Rp 500 ribu sampai Rp 1 juta. Ada 3 unit villa yang siap disewa oleh pengunjung. Terutama bagi anda yang ingin setiap hari menikmati masakan enak dengan harga terjangkau.
Seorang karyawan, Pera Suhara menjelaskan, danau lemona ini juga merupakan tempat nyaman untuk nongkrong kaum milenial. Untuk harga makanan, rata-rata harga menu setiap satu orang hanya sekitar Rp 30 ribu saja. Menu yang dipilih bisa menyesuaikan isi kantong anda.
“Ciri khas menu andalan dari Rumah Makan Danau Lemona ini adalah ayam batu. Masakan berbahan dasar ayam yang diolah memakai batu panas,” ungkapnya, Sabtu (5/9/2020).
Pengelola rumah makan, Rizal Kurniawan mengatakan tempat yang dikelolanya memiliki keunikan tersendiri dari tempat lainnya. Memiliki menu andalan dan cita rasa berbeda yang membuat anda ingin kembali datang.
“Rencananya, disini juga akan ada Coffe shop untuk kaum milenial. Selama menikmati makanan, pengunjung juga dapat menikmati live musik. Lebih indah saat malam hari dengan hiasan lampu membuat kesan makan malam menjadi lebih indah,” tutur Rizal.
Di Rumah Makan Danau Lemona Tasikmalaya ini juga tersedia tempat untuk berwisata seperti jembatan gantung dan pemandangan yang indah. Rizal berharap Danau Lemona di Salopa ini bisa memberikan manfaat dan dampak positif untuk masyarakat maupun pemerintah. Danau Lemona menjadi salah satu tempat yang menunjang untuk kemajuan wilayah Salopa. (AY/Djavatoday.com)