Senin, November 25, 2024

Hindari Makanan dan Minuman Ini Agar Bisa Tidur Nyenyak di Malam Hari

Terlalu banyak memakan gula

Banyak orang menyukai makanan manis. Namun ternyata makanan yang mengandung kadar gula yang tinggi memberi kita dorongan energi instan sehingga membuat kita kehilangan rasa kantuk.

Gula banyak ditemukan dalam berbagai jenis makanan, terutama junk food. Jadi jika kamu menginginkan makanan yang manis, sebaiknya konsumsi buah seperti pisang, di bandingkan dengan mengonsumsi makanan yang mengandung kadar gula tinggi.

Makanan pedas

Di satu sisi, makanan pedas memang bisa meningkatkan mood, namun akan menjadi masalah jika kamu mengonsumsinya saat malam hari. Makanan pedas dapat menaikkan suhu tubuh sehingga membuat kita merasa tidak nyaman.

Selain itu, tubuh memang memerlukan waktu untuk mencerna makanan, jadi hindari menu makan malam dengan rasa pedas yang berlebihan agar kamu bisa tidur nyenyak di malam hari.

Minuman beralkohol

Sebagian orang memilih untuk meminum alkohol sebagai bagian dari gaya hidupnya. Tapi pada dasarnya alkohol justru akan membuat kita merasa lebih lelah. Alkohol malah akan memperburuk kualitas tidur kita.

Selain itu, efek jangka panjang akibat meminum alkohol juga akan mempengaruhi kesehatan tubuh terutama organ dalam. Orang yang terlalu sering meminum alkohol akan banyak berhalusinasi, mengigau dan terbangun dalam keadaan pusing dan tidak bugar. (Willy/Djavatoday)

5 Kebiasaan Sehat yang Bisa Dilakukan Setiap Hari

Menerapkan gaya hidup sehat tidak selalu memerlukan perubahan besar. Dengan memulai dari hal-hal kecil dan konsisten, Anda bisa merasakan manfaat luar biasa untuk tubuh...

Makanan Pemicu Nafsu Makan Anak: Solusi Tepat untuk Si Kecil yang Sulit Makan

Salah satu tantangan yang sering dihadapi orang tua adalah memastikan anak mendapatkan nutrisi yang cukup. Namun, masalah kurangnya nafsu makan pada anak sering kali...

Bahaya Paparan Zat Kimia, Berikut Dampak Terlalu Sering Mengonsumsi Snack Kemasan

Mengonsumsi snack kemasan menjadi pilihan praktis untuk camilan kapan pun dan di mana pun. Snack kemasan hadir dengan berbagai rasa yang menggugah selera, mulai...

Bunda, Yuk Kenali Penyebab, Gejala dan Cara Pencegahan Gondongan Pada Anak

Gondongan atau gondongan adalah infeksi yang disebabkan oleh virus yang menyerang kelenjar parotis, yaitu kelenjar penghasil air liur yang terletak di dekat telinga. Penyakit...

Terbaru