Senin, November 25, 2024

Warga Pawindan Ciamis Resah Oleh Penampakan Sosok Putih di Pohon

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Penampakan sosok berbaju putih dan berambut panjang di atas pohon membuat resah warga di Dusun Bunirasa RT 8 RW 6, Desa Pawindan, Kecamatan Ciamis, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Hal ini menjadi perbincangan warga dan membuat para anak-anak takut keluar rumah untuk berangkat mengaji.

Sri Hartati, salah satu orang tua, menuturkan anaknya hendak mengaji kemudian melihat penampakan pada pohon duren.

“Iya memang anak saya pernah bercerita bahwa sempat melihat penampakan tersebut, dan kejadiannya memang bukan hanya sekali,” kata Sri Hartati, Senin (17/10/2022).

Penampakan sosok putih itu tidak hanya pada pohon durian tapi juga pohon mangga yang letaknya berdekatan.

“Awalnya anak saya ketakutan, tapi karena sudah terbiasa melihat sosok tersebut mungkin tidak lagi terlalu takut. Bahkan anak saya sempat memastikan dan kembali melihat sosok tersebut dan ternyata benar masih ada,” katanya.

Penampakan sosok putih itu kerap muncul antara waktu magrib dan isya. Sri juga memastikan hal ini bukan ulah manusia yang berpura-pura menjadi kuntilanak, karena batang pohon tersebut berukuran kecil.

“dulu antara jam 11 malam, sekarang-sekarang habis magrib juga anak saya pernah liat. Kalau manusia pasti dahan tersebut patah,” katanya.

Ketua RT 08 Dusun Bunirasa Diki Hendarsyah mengkonfirmasi adanya laporan warga yang sempat melihat sedikitnya 4 kali. Kondisi ini membuat para anak-anak ketakutan dan membuat resah.

“Iya harapan saya ada dari tokoh agama yang melihat sosok kuntilanak tersebut dan mengimbau masyarakat supaya tidak resah,” ungkapnya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Desa Pawindan Ahmad Kartoyo mengajak warganya untuk tetap tenang dan meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT.

“Balik lagi kepada masing-masing. Insya Allah dengan keimanan dan ketaqwaan rasa ketakutan pun akan hilang,” kata Ahmad.

Selain itu, Ahmad juga mengajak para warganya untuk meningkatkan keamanan warga sekitar dengan ronda malam. (Ibay/CN/Djavatoday)

Cawabup Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia, Pilkada Tetap Berlanjut

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kabar duka menyelimuti proses Pilkada di Kabupaten Ciamis. Calon Wakil Bupati (Cawabup) Ciamis, Yana D Putra, meninggal dunia di RS Santo...

Tebing Longsor di Ciamis, Satu Keluarga Mengungsi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Minggu malam (24/11/2024) menyebabkan tebing di Desa Karangpari, Kecamatan Rancah,...

Kabar Duka, Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Calon Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra meninggal dunia pada hari Senin (25/11/2024) sekitar pukul 09.45 WIB di RS Boromeus Bandung. Kabar...

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis

Terbaru