Ciamis (Djavatoday.com),- Truk engkel pengangkut keramik yang dikemudikan Dede Suhandi mengalami kecelakaan tunggal di Jalan Sukadana Kabupaten Ciamis, Rabu (28/10/2020).
Kejadian berawal ketika truk dari arah Gardu Kawali menuju Pangandaran. Namun karena jembatan Bunter masih diperbaiki truk kemudian mengambil arah kanan menuju Bojongmengger Kecamatan Cijeungjing.
“Ketika di Tanjakan Sumur Karet Dusun Kedung Desa Sukadana truk sepertinya tidak kuat menanjak. Sehingga kemudian terguling ke pinggir jalan,” ujar Ade Ristiawan, warga sekitar kejadian yang juga tokoh masyarakat.
Kata Ade, supir diduga tidak tahu kondisi jalan. Terlebih waktu kejadian masih sangat pagi.
“Tanjakan disini cukup curam. Supir truk pengangkut keramik ini sepertinya tidak tahu kondisi, akhirnya terguling karena tidak kuat nanjak,” imbuhnya.
Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini. Supir dan kernetnya selamat.
“Mereka selamat, hanya sedikit terlihat sedikit shock mungkin karena kaget,” ujarnya.
Sementara bodi truk hanya mengalami kerusakan cukup parah pada bagian badan kendaraan.
“Mungkin karena muatan keramiknya terlalu berat sehingga terguling. Sampai saat ini truk masih nunggu untuk dievakuasi,” ucap Ade.
Sebelumnya kata Ade kecelakaan di tanjakan ini kerap terjadi. Bahkan ada yang sampai meninggal dunia. Karena di tanjakan ini tidak ada marka jalan.
“Untuk meminimalisir kecelakaan kami berharap adanya marka dan rambu-rambu jalan di sekitar jalan. Supaya tidak ada lagi kejadian kecelakaan yang dialami truk pengangkut keramik ini,” pungkas Ade. (AY/Djavatoday)