Selasa, November 26, 2024

Satu Rumah di Karanggedang Ciamis Hangus Terbakar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Diduga akibat korsleting listrik, sebuah rumah milik warga Karanggedang, Kelurahan Linggasari, Kecamatan Ciamis hangus terbakar.

Peristiwa tersebut terjadi pada Senin (10/6/2024) sekitar pukul 12.30 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, hanya saja pemilik rumah alami kerugian puluhan juta.

Kabid Damkar Ciamis, Fery Rochwandi mengatakan, kebakaran tersebut menimpa rumah milik Sinta Siti Sarah (30).

Menurutnya, awalnya kejadian tersebut diketahui oleh warga yang sedang memancing di belakang rumah yang terbakar.

“Jadi sejumlah warga melihat kepulan asap dan api yang bersumber dari rumah milik Ibu Sinta. Lalu warga gotong-royong mencoba padamkan api,” tuturnya.

Namun, kata dia, karena api semakin membesar. Warga lalu menghubungi Damkar Ciamis untuk meminta bantuan memadamkan api.

“Setelah kami mendapatkan laporan rumah terbakar di Linggasari, Ciamis, lalu langsung meluncur ke TKP. Sesampainya di lokasi kami langsung melakukan pemadaman,” ucapnya.

Fery menjelaskan, adapun untuk dugaan penyebab rumah tersebut mengalami kebakaran itu karena korsleting listrik.

“Tidak ada korban jiwa dalam kebakaran tersebut, kalau penyebab itu dugaan karena korsleting listrik,” jelasnya.

Api berhasil padam, namun demikian untuk memastikan api benar-benar padam. Petugas Damkar Ciamis melaksanakan observasi menyeluruh.

“Kami juga melakukan sosialisasi terkait nomor darurat pemadam kebakaran Ciamis kepada masyarakat,” pungkasnya.

Adapun dalam penanganan rumah terbakar itu juga melibatkan beberapa unsur di Ciamis. Dari mulai aparat desa, BPBD Ciamis, Polres Ciamis dan PLN Ciamis. (AA/Djavatoday.com)

Pemkab Ciamis Gelar Puncak BBGRM 2024 untuk Dorong Inovasi Desa

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) sukses menggelar acara puncak Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM) Tahun...

Cawabup Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia, Pilkada Tetap Berlanjut

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kabar duka menyelimuti proses Pilkada di Kabupaten Ciamis. Calon Wakil Bupati (Cawabup) Ciamis, Yana D Putra, meninggal dunia di RS Santo...

Tebing Longsor di Ciamis, Satu Keluarga Mengungsi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras dengan intensitas tinggi yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Minggu malam (24/11/2024) menyebabkan tebing di Desa Karangpari, Kecamatan Rancah,...

Kabar Duka, Calon Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Meninggal Dunia

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Calon Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra meninggal dunia pada hari Senin (25/11/2024) sekitar pukul 09.45 WIB di RS Boromeus Bandung. Kabar...
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis
Iklan Turut Berduka - Diskominfo
Iklan Turut Berduka - Pj Bupati Ciamis

Terbaru