Minggu, November 24, 2024

Kejuaraan Tenis Meja, Bupati Ciamis: Ajang Cetak Atlet Berkualitas

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya membuka kejuaraan tenis meja antara instansi Pemkab Ciamis dalam rangka hari jadi Ke-380. Kegiatan tersebut digelar di gedung olahraga Gelanggang Galuh Taruna Ciamis, Senin (27/6/2022).

Melalui kejuaraan ini, Herdiat berharap dapat mencetak atlet berkualitas. Baik dari kalangan PNS maupun non PNS.

“Adanya kegiatan ini, kita ingin ASN dan non ASN yang berkualitas, sehari dan kuat terutama atlet muda,” ujar Herdiat dalam sambutannya.

Kejuaraan tenis meja ini sekaligus menjadi ajang silaturahmi antar pegawai. Sehingga bisa meningkatkan sinergitas. Akhirnya dengan sinergitas dapat meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Menurut Herdiat, tenis meja merupakan olahraga yang memasyarakat. Sehingga banyak penggemar dari seluruh lapisan kalangan masyarakat.

“Tenis meja ini satu cabang olahraga yang betul-betul banyak penggemarnya. Baik tua, muda, laki-laki maupun perempuan, apalagi hampir setiap desa dan kelurahan punya lapangan tenis meja,” ucapnya.

Tenis meja sebagai salah satu olahraga yang memasyarakat dan murah meriah.

Herdiat berpesan pada kejuaraan ini, para atlet dapat menjunjung sportivitas saat bertanding. “Selamat bertanding,” katanya.

Ketua Pelaksana kejuaraan Yoyo mengatakan even ini sebagai salah satu kegiatan dalam rangka memeriahkan hari jadi Ciamis ke 380. Sekaligus mencari atlet tenis meja terbaik.

Dalam kejuaraan tenis meja ini ada kategori eselon 2, kategori beregu ASN dan beregu non ASN. Pelaksanaannya selama 2 hari. “Unsur Forkopimda pun turut mengikuti kejuaraan ini,” ucapnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru