Jumat, Oktober 18, 2024

Gita KDI Janjikan Pelatihan Wirausaha untuk Perempuan dalam Kampanye di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon Gubernur dan wakil Gubernur Jawa Barat nomor urut 1, Acep Adang Ruhiat dan Gitalis Dwinatarina (Gita KDI), melakukan kampanye di Kabupaten Ciamis. Keduanya hadir dalam acara Peringatan Maulid Nabi yang dihadiri ribuan Muslimat NU di Gedung Islamic Center Ciamis, Minggu (6/10/2024).

Dalam kesempatan tersebut, calon Wakil Gubernur Jawa Barat, Gita KDI, menegaskan komitmennya untuk memperjuangkan pemberdayaan perempuan di Jawa Barat. Salah satu program yang ditawarkan adalah pelatihan keterampilan dan wirausaha bagi kaum perempuan, terutama mereka yang berasal dari kalangan kurang mampu.

“Kami akan memberikan pelatihan dan keterampilan wirausaha bagi ibu-ibu, terutama yang berada di kota dan pedesaan. Ini adalah program unggulan kami karena kami fokus pada penguatan ekonomi,” ujar Gita saat menyapa ribuan Muslimat NU Ciamis.

Gita menyoroti masih banyaknya perempuan yang belum mandiri secara ekonomi. Oleh karena itu, pelatihan dan pemberdayaan akan menjadi salah satu prioritas program mereka jika terpilih dalam Pilkada Jabar.

Gita menekankan pentingnya keterlibatan perempuan dalam pemerintahan agar tercipta kebijakan yang lebih seimbang dan mendukung hak-hak perempuan.

“Perempuan harus ada dalam pemerintahan agar kebijakan yang dihasilkan bisa mendukung perempuan dengan lebih baik,” tegasnya.

Di tempat yang sama, calon Gubernur Jawa Barat, Acep Adang Ruhiat, memperkenalkan program unggulannya yang disebut Jabar Bahagia. Program ini meliputi empat kartu, yaitu Kartu Keluarga Bahagia, Kartu Pendidikan Bahagia, Kartu Wirausaha Muda dan Prakerja, serta Kartu Insentif Guru Ngaji.

“Program 4 Kartu Jabar Bahagia ini akan kami realisasikan jika kami terpilih menjadi Gubernur dan Wakil Gubernur Jawa Barat. Mari bersama-sama kita wujudkan Jawa Barat yang bahagia lahir batin,” ungkap Acep. (Ayu/CN/Djavatoday)

Kebakaran Hutan di Desa Cimaragas Ciamis, Diduga Akibat Puntung Rokok

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Kebakaran hutan dan lahan terjadi di Desa Cimaragas, Kecamatan Cimaragas, Kabupaten Ciamis pada Kamis (17/10/2024) sekitar pukul 11.00 WIB. Menurut laporan awal,...

Cagub Jabar Nomor Urut 2, Jeje Wiradinata Janjikan Revitalisasi Pasar Saat di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Calon Gubernur Jawa Barat nomor urut 2, Jeje Wiradinata, melakukan kampanye di Kabupaten Ciamis pada Kamis (17/10/2024). Salah satu fokus kunjungan...

Simulasi Gempa Magnitudo 7,3 di Ciamis: Sekda Terjebak, Pegawai Luka-Luka

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Simulasi penanganan bencana gempa bumi besar digelar di Kabupaten Ciamis pada Kamis (17/10/2024) untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi potensi gempa megathrust. Simulasi tersebut...

Program Ketahanan Pangan Desa Mulyasari Ciamis Berhasil Tingkatkan Ternak Domba

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Program Ketahanan Pangan dengan ternak domba yang dilaksanakan oleh Desa Mulyasari, Kecamatan Jatinagara, Kabupaten Ciamis, menunjukkan hasil yang signifikan. Desa ini memanfaatkan...
TBM Cibeber
KPU Banjar - Nomor Urut
TBM Cibeber
KPU Banjar - Nomor Urut

Terpopuler

Lainnya