Selasa, November 19, 2024

Bawaslu Ciamis Sosialisasikan Netralitas Kades dan Perangkat Desa Jelang Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang Pilkada 2024, Bawaslu Ciamis menggelar sosialisasi netralitas bagi kepala desa, perangkat desa, dan anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD). Kegiatan berlangsung di salah satu hotel di Ciamis pada Selasa (19/11/2024).

Komisioner Bawaslu Ciamis Divisi Pencegahan Partisipasi Masyarakat dan Hubungan Masyarakat, Wulan Sarifah, menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari upaya pencegahan pelanggaran netralitas.

“Ini adalah rangkaian kegiatan pencegahan yang kami lakukan menjelang hari pemungutan suara. Pencegahan dapat dilakukan dalam bentuk sosialisasi, sebagaimana diamanatkan oleh keputusan Bawaslu,” jelas Wulan.

Sosialisasi kali ini melibatkan berbagai elemen masyarakat, khususnya yang memiliki peran penting di tingkat desa. Peserta yang diundang mencakup ketua dan anggota Asosiasi Pemerintah Desa Seluruh Indonesia (APDESI). Persatuan Perangkat Desa Indonesia (PPDI), dan Forum BPD dari setiap kecamatan hingga tingkat kabupaten.

“Kami menggandeng simpul-simpul organisasi di tingkat kecamatan dan kabupaten untuk memastikan pemahaman terkait netralitas di setiap tahapan Pilkada,” tambah Wulan.

Dalam acara ini, Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) juga diundang untuk memberikan penjelasan tentang regulasi dan aturan. Yakni terkait netralitas bagi kepala desa, perangkat desa, dan anggota BPD.

Bawaslu berharap sosialisasi ini dapat memperkuat komitmen netralitas di seluruh elemen pemerintahan desa. Hasilnya, pelaksanaan Pilkada 2024 di Kabupaten Ciamis berlangsung jujur, adil, dan bebas dari intervensi politik praktis. (CN/Djavatoday)

Pergerakan Tanah di Desa Cikaso Banjaranyar Ciamis, Dua Rumah Rusak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan dengan intensitas tinggi memicu pergerakan tanah yang merusak dua rumah di Dusun Karangsari, Desa Cikaso, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis. Kejadian...

Wujudkan Masjid Ramai dan Makmur, Pemkab Ciamis Gelar Bimtek

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya membuka kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Manajemen Pengelolaan Masjid, yang diselenggarakan oleh Pemkab Ciamis. Kegiatan tersebut berlangsung di...

Pj Bupati Ciamis: Optimalkan Fungsi Masjid untuk Kemakmuran Umat

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam upaya menghidupkan fungsi masjid sebagaimana mestinya, Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya, menegaskan pentingnya pengelolaan masjid yang optimal. Hal ini disampaikan...

Pasangan Herdiat-Yana Matangkan Persiapan Jelang Pilkada Ciamis 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra (HY), semakin intens mempersiapkan diri...

Terbaru