Sabtu, Desember 14, 2024

Pergerakan Tanah di Desa Cikaso Banjaranyar Ciamis, Dua Rumah Rusak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan dengan intensitas tinggi memicu pergerakan tanah yang merusak dua rumah di Dusun Karangsari, Desa Cikaso, Kecamatan Banjaranyar, Kabupaten Ciamis. Kejadian tersebut berlangsung pada Selasa (19/11/2024) pukul 03.30 WIB.

Kepala Pelaksana BPBD Ciamis Ani Supiani mengatakan peristiwa pergerakan tanah ini mengakibatkan kerusakan pada dua rumah milik warga.

“Dua rumah terdampak pergerakan tanah. Rumah milik Bapak Dede Sobandi kini tidak dapat dihuni, sehingga beliau bersama keluarganya mengungsi sementara ke rumah kerabat,” ungkap Ani.

Adapun dua rumah terdampak:

  1. Dede Sobandi(1 KK, 5 jiwa) – Rumah tidak dapat dihuni.
  2. Wagino (1 KK, 4 jiwa) – Rumah mengalami kerusakan sebagian.

Meskipun tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, warga terdampak membutuhkan bantuan darurat, terutama logistik dan terpal untuk kebutuhan sementara.

BPBD Ciamis telah berkoordinasi untuk memberikan bantuan kedaruratan kepada warga terdampak. Selain itu, masyarakat diimbau untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi bencana serupa, terutama di wilayah rawan pergerakan tanah selama musim hujan.

“Kami akan terus memantau perkembangan di lokasi dan memastikan kebutuhan mendesak warga terdampak terpenuhi,” tambah Ani.

Pergerakan tanah ini menjadi pengingat pentingnya kesiapsiagaan masyarakat dalam menghadapi bencana, khususnya di daerah dengan risiko geologi seperti Banjaranyar. (Ayu/CN/Djavatoday)

PSGC Ciamis Raih 3 Poin Perdana Usia Taklukan Perserang 3-1 di Liga Nusantara 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PSGC Ciamis memulai Liga Nusantara 2024 dengan gemilang setelah menaklukkan Perserang Serang dengan skor 3-1 pada pertandingan perdana. Laga ini berlangsung...

Pemkab Ciamis Salurkan Bantuan Logistik ke Sukabumi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ciamis melalui BPBD menyalurkan bantuan logistik kepada korban terdampak bencana di Sukabumi. Penyaluran bantuan logistik tersebut secara langsung Kepala...

Harga Bahan Pokok di Ciamis Naik Jelang Libur Nataru, Berikut Rinciannya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Menjelang libur Natal dan Tahun Baru (Nataru), sejumlah harga bahan pokok di Pasar Manis Ciamis mengalami kenaikan. Komoditas seperti tomat, bawang...

Antisipasi Kecelakaan di Jalan saat Nataru, Organda Ciamis Bina Awak Angkutan

Berita Ciamis (Djavatoday.com), - Menjelang natal dan tahun baru 2024, berbagai persiapan dilakukan oleh sejumlah pihak. Terutama untuk memberikan kenyamanan bagi masyarakat pengguna moda...

Terbaru