Selasa, September 17, 2024

Rumah di Purwadadi Ciamis Terbakar Diduga Akibat Korsleting Listrik

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Rumah milik Supangat lansia berusia 60 tahun di Dusun Sukamulya, Desa Purwadadi, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Ciamis, hangus terbakar. Peristiwa itu terjadi Rabu (17/7/2024) sore. Diduga kebakaran itu disebabkan akibat korsleting listrik.

Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut, namun kerugian pemilik rumah ditaksir mencapai Rp 50 juta.

Kabid Damkar Dinas Satpol PP Ciamis Fery Rochwandi membenarkan kejadian kebakaran tersebut. Petugas Damkar Pos WMK Banjarsari mendapat laporan dari warga adanya kebakaran pukul 16.10 WIB.

Petugas pun langsung menuju lokasi dan tiba pukul 16.25 WIB. Selanjutnya petugas Damkar langsung melakukan penanganan pemadaman.

“Menurut informasi, kebakaran pertama kali diketahui oleh warga bernama Dodi Ramdani ketika hendak pulang kerja. Melihat api membakar rumah milik Supangat, lalu Dodi pun melaporkan kejadian itu ke Pos WMK Banjarsari,” ujar Fery.

Fery menjelaskan, menurut warga, kebakaran diduga akibat dari korsleting listrik. Namun penyebab pastinya belum diketahui. Setelah berjibaku dengan api, petugas Damkar berhasil memadamkan kebakaran sekitar pukul 17.00 WIB.

“Petugas kemudian kembali ke POS WMK Banjarsari untuk melaksanakan piket kesiapsiagaan setelah api berhasil dipadamkan,” jelasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Mengenal Tradisi Merlawu Situs Patapan Dipakusumah Sukadana Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tradisi Merlawu di Situs Patapan Dipakusumah di Dusun Citamiang Wetan, Desa Ciparigi, Kecamatan Sukadana, Kabupaten Ciamis, kembali dilaksanakan. Kegiatan budaya ini...

Wisatawan Serbu Bendungan Leuwikeris Ciamis saat Libur Maulid Nabi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ribuan wisatawan menyerbu destinasi wisata dadakan Bendungan Leuwikeris di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat. Mereka memilih Bendungan Leuwikeris tujuan alternatif wisata menghabiskan...

KPU Ciamis Gelar Rakor Persiapan Pembentukan KPPS untuk Pilkada 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ciamis melaksanakan Rakor Persiapan Pembentukan Anggota KPPS untuk Pilkada tahun 2024. Kegiatan tersebut berlangsung di salah satu...

Disdukcapil Ciamis Buka Layanan Adminduk untuk Pemilih Pemula di Kawali

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Kependudukan dan Pendataan Sipil (Disdukcapil) Ciamis membuka layanan administrasi kependudukan (Adminduk) terutama perekaman KTP elektronik bagi pemilih pemula di Kecamatan...
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber
TBM Cibeber

Terpopuler

Lainnya