Kamis, November 21, 2024

Ikut Lomba Burung Merpati, Kapolda Jabar Nostalgia Masa Kecil

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Liga Penggemar Merpati Kapolda Jabar Cup 2023 berlangsung di Tasikmalaya, Minggu (9/7/2/2023). Dalam kesempatan itu Kapolda Jabar Irjen Pol Akhmad Wiyagus turut menyaksikan dan bermain burung merpati.

Momen itu sebagai nostalgia Kapolda Jabar semasa kecil. Ia pernah turut mengikuti lomba balapan merpati. Hal tersebut diungkapkan Aipda Lilis sebagai Master Ceremony, ketika Kapolda Jabar bersiap dalam lomba merpati itu.

Dalam momen tersebut, Irjen Pol Akhmad Wiyagus mengikuti empat putaran balapan burung merpati melawan temannya. Dalam lomba itu, Kapolda asal Tasikmalaya tersebut menang dengan skor 3-1.

Bapak Kapolda turut meramaikan dengan menerbangkan merpati tiga kali,” kata Kombes Ibrahim Tompo, Kabid Humas Polda Jawa Barat.

Ibrahim menyebut peserta lomba burung merpati ini sebanyak 2.200 orang dari berbagai daerah. Selain rangkaian lomba HUT Bhayangkara 77 Polri, kegiatan ini juga merupakan seri ke 10 nasional perlombaan Merpati Tinggi Indonesia.

“Antusiasme peserta sangat tinggi. Ini merupakan lomba yang disenangi masyarakat. Ini sebagai rangkaian lomba HUT Bhayangkara ke 77,” ungkap Ibrahim.

Panitia menyebut kegiatan lomba ini masuk seri nasional dengan tajuk Kapolda Cup 2023. Dua kategori lomba yakni kategori utama dan kategori ring atau burung muda.

Penilaian berdasarkan pada kecepatan dan ketepatan burung masuk arena perlombaan yang sudah ada.

Kegiatan lomba burung merpati uni juga turut membangkitkan perekonomian masyarakat sekitar. Pelaku UMKM bisa menjual produknya kepada para peserta yang hadir.

“Kegiatan Lomba Merpati ini mendapat antusias masyarakat. Kami dari Polres Tasikmalaya turut juga melaksanakan oprasi pasar murah di lokasi. Untuk bantu masyarakat dapatkan kebutuhan dengan harga murah. Kegiatan ini juga menggerakan perekonomian termasuk menaikan UMKM di daerah,” ucap Kapolres Tasikmalaya AKBP Suhardi Hery Haryanto. (Ayu/CN/Djavatoday)

Polres Tasikmalaya Luncurkan Pekarangan Pangan Bergizi Menjaga Ketahanan Pangan

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Polres Tasikmalaya bersama berbagai pihak meluncurkan program Pekarangan Pangan Bergizi di Dusun Pangangonan, Desa Cigalontang, Kecamatan Cigalontang, pada Selasa (19/11/2024). Program...

Forum Pondok Pesantren Tasikmalaya Tegaskan Oknum Guru Ngaji Cabuli Santri Bukan Bagian dari Pondok Pesantren

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Forum Pondok Pesantren Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, menegaskan oknum guru ngaji yang diduga melakukan tindakan asusila terhadap beberapa santriwati bukan...

Kasus Dugaan Pencabulan di Pesantren Tasikmalaya, KPAI dan Polisi Lakukan Pendalaman

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Beberapa santriwati di sebuah pondok pesantren di Kecamatan Puspahiang, Kabupaten Tasikmalaya, Jawa Barat, diduga menjadi korban pencabulan yang dilakukan oleh seorang...

Janda Muda di Tasikmalaya Nekat Edarkan Sabu

Berita Tasikmalaya (Djavatoday.com),- Peredaran narkotika jenis sabu di masyarakat semakin memprihatinkan, menjerat berbagai kalangan tanpa pandang usia atau status. Salah satunya adalah VT, seorang...

Terbaru