Jumat, Mei 10, 2024

Volume Kendaraan Arus Balik Lebaran di Jalur Ciamis Meningkat Pada H+3

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Arus balik lebaran yang melintasi jalur Ciamis mulai terasa pada Selasa (25/4/2023). Volume kendaraan dari arah Timur (Jawa Tengah) menuju Barat mulai mengalami peningkatan cukup signifikan.

Volume kendaraan arus balik mulai meningkat pada pukul 09.00 WIB. Hal tersebut berdasarkan hasil pantauan dari ATCS Dinas Perhubungan Ciamis. Tidak hanya kendaraan yang datang dari Timur ke Barat, namun dari arah sebaliknya pun masih ramai. Banyak warga yang melakukan perjalanan wisata menuju Pangandaran.

“Hari ini volume kendaraan arus balik Lebaran yang melintasi Ciamis mulai mengalami peningkatan. Khususnya kendaraan dari arah Timur menuju Barat,” ujar Kadishub Cinwisn Dadang Mulyatna.

Sepeda motor dan mobil pribadi masih mendominasi arus balik lebaran. Namun ada juga sejumlah bus yang mulai memberangkatkan pebalik menuju perantauan.

“Menurut data pemantauan sampai siang ini, ada 23.527 kendaraan yang melintas dari Timur ke Barat. Sedangkan dari arah sebaliknya ada 19.671 kendaraan. Kemungkinan jumlah ini akan terus meningkat hingga malam,” ucapnya.

Selama momen mudik dan balik Idul Fitri 1444 H tahun 2023 ini tercatat sebanyak 884.392 kendaraan telah melintasi Ciamis. Sebanyak 51 persennya adalah sepeda motor dan 39 persen mobil pribadi.

Dadang mengatakan, dengan volume kendaraan yang cukup tinggi ini sangat mudah terjadi kepadatan ketika terjadi hambatan sedikit. Termasuk pada siang ini ada kabel listrik yang melintang di jalan raya. Hal tersebut membuat arus lalu lintas terhambat hingga terjadi penumpukan kendaraan.

“Sempat terjadi kemacetan sekitar 15 menit akibat ada kabel jaringan listrik PLN yang melintang ke jalan. Namun hal itu sudah tertangani kerja sama antara Dishub, Polisi, BPBD dan PLN,” ungkapnya.

Dadang pun mengimbau kepada pengendara untuk tetap waspada dan berhati-hati. Cuaca hujan masih terus berlangsung pada sore hari, hal itu dapat menimbulkan potensi kecelakaan apabila tidak waspada. (Ayu/CN/Djavatoday)

Silaturahmi Jelang Pilkada, Ketua PAN Ciamis Yana Siap Jadi Pendamping Bupati yang diusung Golkar

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Jajaran Pengurus PAN Ciamis melakukan silaturahmi ke Partai Golkar jelang Pilkada 2024, Kamis (9/5/2024). Dalam kesempatan itu, Ketua DPD PAN Ciamis...

Hasil Pemeriksaan Kejiwaan Pelaku Mutilasi Istri di Ciamis Dirujuk ke RS Jiwa Cisarua

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Polisi telah melakukan pemeriksaan kejiwaan terhadap Tarsum (41), pelaku pembunuhan dan pemutilasi istrinya. Periksaan kejiwaan dilakukan oleh dokter Andi Fatimah spesialis...

Warga Gunungcupu Ciamis Geger Temukan Mayat Lansia Mengambang di Kolam Ikan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Warga Gunungcupu, Kecamatan Sindangkasih, Kabupaten Ciamis, geger dengan penemuan mayat lansia perempuan tanpa identitas. Warga menemukan mayat lansia itu mengambang di...

Hebat! 95 Lulusan SMA Negeri 1 Ciamis Diterima di Perguruan Tinggi Negeri

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Sebanyak 95 Siswa SMA Negeri 1 Ciamis tahun 2024 berhasil masuk perguruan tinggi negeri favorit. Mereka masuk melalui jalur Seleksi Nasional...

Terpopuler

Lainnya