Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Para anggota Polsek Ciamis turut meriahkan Agustusan Hari Kemerdekaan yang ke 77 dengan berbagai kegiatan dan lomba. Uniknya lagi ada lomba kupas bawang yang diikuti oleh para anggota Polri.
Kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi bersama keluarga besar Polsek Ciamis. Guna menumbuhkan rasa kebersamaan dan Kekompakan sesama anggota Polsek Ciamis
“Setelah hampir tiga tahun kita semua sibuk dalam upaya penanganan pandemi Covid-19 dan vaksinasi. Bahkan saat ini kita terus melakukan vaksinasi booster,” kata Kapolsek Ciamis Kompol Ismet Inono, Minggu (21/8/2022).
Ismet mengatakan Pada mom n Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ini kasus Covid-19 melandai. Sehingga ada kelonggaran dari pemerintah pusat untuk menggelar berbagai kegiatan.
Untuk itu, keluarga besar Polsek Ciamis turut meriahkan Agustusan dengan berbagai kegiatan perlombaan bersama anggota. Dalam pelaksanaannya tetap menerapkan protokol kesehatan.
Kompol Ismet mengatakan ada pun jenis perlombaan yaitu berupa makan kerupuk, Iris bawang, lomba membawa kelereng, lomba joged balon dan perlombaan lainnya.
“Panitia juga menyiapkan berbagai hadiah dan puluhan doorprize,” kata Kompol Ismet.
Tak hanya lomba, dalam kesempatan ini Kapolsek pun memberikan motivasi kepada para anggotanya untuk meningkatkan etos kerja. Terutama dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat.
“Hal ini telah sesuai dengan amanat Pak Kapolres Ciamis, supaya anggota lebih dekat, lebih humanis dalam memberikan pelayanan, perlindungan dan pengamanan ke masyarakat,” jelasnya.
Termasuk juga ibu Bhayangkari pun selalu dampingi suami memberikan motivasi dan dorongan. Supaya dalam menjalankan tugas lebih maksimal lagi.
Kapolsek pun mengimbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kondusifitas. Protokol kesehatan pun masih berlaku mengingat pandemi Covid-19 masih belum berakhir.
“Selalu waspada dan tetap pakai masker juga vaksinasi sampai booster,” pungkasnya. (Ayu/CN/Djavatoday)