Ciamis (Djavatoday.com),- Menghadapi cuti bersama atau libur panjang, Dinas Pariwisata Ciamis, Jawa Barat, mengingatkan pengelola wisata Ciamis untuk memperketat protokol kesehatan (Prokes) 3M.
Yakni memakai masker dan mencuci tangan, dan menjaga jarak saat memasuki area wisata. Tujuannya untuk mencegah penyebaran Covid-19, dan antisipasi klaster baru dari wisata.
“Hal ini sesuai edaran dari Pemprov Jabar. Kami mengingatkan dan telah mengeluarkan surat edaran untuk seluruh pengelola tempat wisata. Supaya tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat, terutama saat libur panjang nanti,” ujar Wasdi, Selasa (27/10/2020).
Cuti bersama atau libur panjang maulid nabi saat ini berlangsung dari 28 Oktober – 30 Oktober 2020. Wasdi memperkirakan akan ada lonjakan pengunjung ke obyek wisata di Ciamis.
Sejumlah lokasi wisata di Ciamis yang menarik dikunjungi mulai dari Cadas Ngampar, Puncak Bangku, Situ Lengkong Panjalu maupun wisata buatan lainnya seperti waterboom Sukahaji dan Sumberjaya.
“Para pengelola wisata di Ciamis harus memberi informas dan mengedukasi pengunjung tentang protokol kesehatan 3M. Seperti saat membeli tiket harus jaga jarak, pakai masker. Sebelum masuk lokasi wisata juga harus mencuci tangan terlebih dulu,” ungkapnya.
Sekadar diketahui, sekarang ini jumlah kasus Covid-19 Kabupaten Ciamis mengalami peningkatan. jumlahnya sampai hari ini sudah mencapai 199 orang, 8 diantaranya meninggal dunia.
Wasdi menginginkan para pengelola wisata di Ciamis bisa ikut andil dalam mencegah penyebaran Covid-19. Minimal menerapkan protokol kesehatan 3M secara ketat. (AY/Djavatoday)