Minggu, November 24, 2024

Gelar Reses, Anggota Komisi D DPRD Ciamis Serap Aspirasi Warga

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Anggota Komisi D DPRD Ciamis Supriatna Gumilar menggelar reses, Sabtu (18/12/2021. Reses ini dilakukan di Aula Desa Sidarahayu, Kecamatan Purwadadi, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat.

Dalam kesempatan ini Supriatna Gumilar mengatakan reses merupakan sarana untuk menyerap aspirasi masyarakat. Sekaligus mendengarkan keluh kesah mereka yang nantinya akan ada tindak-lanjut, baik melalui parlemen atau menyampaikannya ke pihak eksekutif. Dalam hal ini Pemkab Ciamis.

“Semoga pada pertemuan ini, kami bisa lebih dekat dengan konstituen. Ada banyak pertanyaan dan masukan saat reses ini. Saya sangat bangga, masyarakat mau berkomunikasi dan banyak yang bertanya. Itu artinya kita selangkah lebih dekat,” jelas Anggota DPRD Ciamis.

Supriatna mengatakan pihaknya menampung keinginan dan masukan masyarakat Desa Sidarahayu. Umumnya keinginan mereka adalah memperbaiki dan membangun infrastruktur. Selain itu juga ingin memperbaiki dan meningkatkan ekonomi.

“Dalam kesempatan ini saya tidak dapat memberikan janji. Tapi insyaalloh kita berusaha bersama untuk merealisasikannya,” ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Desa Sidarahayu Pipin menyampaikan warga Desa Sidarahayu mengharapkan peran dan fungsi DPRD yang sebenarnya. Masyarakat pun mengucapkan terima kasih atas kehadiran Anggota Komisi D DPRD Ciamis ke wilayahnya.

“Yang hadir sekitar 170 orang. Masyarakat dapat menyampaikan aspirasi dan keinginan mereka. Terutama dalam hal tatanan ekonomi serta infrastruktur. Seperti pemasangan PJU dan perbaikan jalan,” jelas Pipin. (Ayu/CN/Djavatoday)

Doel Sumbang Meriahkan Penutupan Kampanye Paslon Tunggal Pilbup Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pasangan calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Ciamis nomor urut 2, Herdiat Sunarya dan Yana D Putra, menutup masa kampanye Pilbup...

Dinas Pendidikan Ciamis Borong 8 Penghargaan di Rakor Evaluasi Pendidikan 2024

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dinas Pendidikan Kabupaten Ciamis mencatat prestasi gemilang dengan meraih delapan penghargaan pada Rapat Koordinasi (Rakor) Evaluasi dan Refleksi Implementasi Peningkatan Mutu...

FjG Ciamis Ajak Masyarakat Tidak Golput di Pilkada 2024 dan Berbagi 350 Paket Nasi Box

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Forum Jurnalis Galuh (FJG) Ciamis melaksanakan kegiatan bakti sosial yakni membagikan 350 Nasi Kotak kepada masyarakat yang ada disekitaran Kota Ciamis,...

PKH Ciamis Terima Bantuan 5 Unit Si Puma dari YBM UP3 Tasikmalaya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- PKH Ciamis bersama Dinas Sosial Ciamis menerima 5 unit Si Puma dari YBM UP3 PLN Tasikmalaya bersama Srikandi PLN Tasikmalaya. Si Puma...

Terbaru