Objek Wisata Curug Cisurian ini merupakan salah satu dari beberapa Curug yang ada di daerah Kuningan. Daerah Kuningan sendiri memang memiliki banyak Curug untuk pada website media djava sudah banyak membahasnya. Diantara ada Curug Bangkong, Curug Landung, Curug Payung dan masih banyak lain.
Buat sobat djava yang suka healing ke tempat-tempat Curug mungkin sudah tidak asing dan rugu lagi bahwa Daerah Kuningan juaranya. Curug Cisurian merupakan salah satu curug yang berada di kawasan Bumi Perkemahan Ipukan, yang selalu menjadi tujuan selanjutnya mereka yang ngecamp di Buper Ipukan.
Lokasinya yang berada di bawah kaki Gunung Ciremai membuat suasana sangat asri, dan juga sejuk. Keindahan alamnya yang memukau menjadi daya tarik banyak orang. Perlu sobat djava tau, Curug Cisurian hingga saat ini sudah dikunjungi oleh wisatawan yang berkunjung dari berbagai daerah selain dari Jawa Barat.
Untuk itu berikut media djava bagikan informasi terkait harga tiket, lokasi dan fasilitas dari Objek Wisata Curug Cisurian:
Harga Tiket dan Jam Operasional dari Objek Wisata Curug CisurianÂ
Tiket masuk Curug Cisurian sudah sepaket dengan tiket masuk Bumi Perkemahan Ipukan, yakni sebesar Rp. 20.000,- per orang. Adapun harga tersebut belum termasuk dengan biaya sewa parkir kendaraan sobat djava. Untuk jam operasional Curug Cisurian sama seperti Buper Ipukan yang terbuka selama 24 jam sehari, 7 hari seminggu.
Lokasi dan Rute dari Objek Wisata Curug CisurianÂ
Lokasi Curug Cisurian ini terletak di daerah Kabupaten Kuningan, tepatnya di bawah kaki gunung Ciremai. Tepatnya berada di kawasan Buper Ipukan, tepatnya berada di Desa Cisantana, Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Dan Curug Cisurian ini masuk ke dalam Bumi Perkemahan Ipukan (Jl. Palutungan, Cisantana, Kec. Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat).
Untuk bisa sampai ke Curug Cisurian rutenya sama dengan rute menuju Bumi Perkemahan Ipukan, yakni jika mulai berangkat dari Alun-Alun Kabupaten Kuningan. Lalu dilanjut dengan menuju Jalan Aria Kamuning, Kemudian belok kiri ke Jalan Veteran lalu belok kanan menuju Jalan Nanggeleng – Cirahayu/ Jalan Syeh Maulana Akbar.a
Setelah 86 m belok kiri menuju Jalan Raya Cigugur untuk selanjutnya masuk ke Jalan Cigugur – Palutungan untuk berkendara di Jalan Raya Cisantana, dan Jalan Malaraman. Buat sobat djava tidak perlu khawatir untuk akses jalannya, karena dapat dilalui oleh kendaraan roda dua maupun roda empat.
Untuk itu, Curug Cisurian ini cocok banget, untuk kalian para pemula yang baru saja ingin berwisata ke curug. Karena lokasi menuju Curug Cisuriannya sendiri tidak terlalu curam, alias banyak jalan landainya.
Fasilitas yang ada di Objek Wisata Curug CisurianÂ
Dalam sekitar Curug itu belum ada apa-apa, karena untuk keterjaganya keasrian alam oleh warga setempat. Namun sobat djava tidak perlu khawatir, sebab karena daerah tersebut masuk ke daerah bumi perkemahan jadi disana juga tersedia fasilitas seperti:
- Area parkir kendaraan luas,
- Gazebo,
- Toilet,
- Mushola,
- Camping Ground,
- Warung Kopi,
Itulah ulasan mengenai Objek Wisata Curug Cisurian yang telah media djava paparkan secara detail. Buat tips bagi sobat djava yang masih pemula atau pertama kali ke Curug, jangan lupa buat bawa baju ganti sekitar kalian ingin mengunjunginya. Kemudian buat sobat djava yang masih ingat mendapatkan artikel-artikel menarik lainnya, tetap ikut terus websitenya pada Djavatoday.com. (Husni/Djavatoday)