Gunung angker di Jawa tersebar di beberapa daerah. Lokasinya sangat menarik untuk uji nyali maupun mendaki. Bagi sebagian orang, tempat ini tentunya sangat menarik dan selalu bikin penasaran.
Di Indonesia, banyak gunung aktif maupun mati, khususnya untuk daerah Jawa. Ada beberapa gunung yang memang terkenal angker.
Gunung Angker di Jawa yang Terkenal
Sama seperti gunung yang memiliki panorama alam yang indah, gunung angker pun memiliki daya tarik tersendiri. Karena anda akan memiliki sensasi dua kali, yakni kesan angker tapi juga indah untuk wisata.
Berikut beberapa gunung angker yang bisa menjadi rekomendasi tempat berkemah sekaligus uji nyali.
Gunung Lawu
Gunung angker ini bernama Gunung Lawu. Berada di kawasan perbatasan Karanganyar, Jawa Tengah dengan Magetan, Jawa Timur.
Gunung ini terkenal angker oleh sejumlah pendaki. Banyak pendaki yang tetiba menghilang ketika mendaki gunung ini. Kejadian dan cerita mistis pun terus berkembang di gunung ini
Para pendaki kerap mengalami beberapa kejadian mistis ketika mendaki. Seorang pendaki bercerita dalam channel youtube. Ketika tas gendong milik temannya seketika terasa berat, sampai akhirnya bertukar tas. Namun setelah bertukar bukan tasnya yang berat melainkan ada hal lain.
Para pendaki itu pun dibuat kaget oleh suara hembusan nafas yang masuk ke telinga mereka. Keanehan lain pun terjadi ketika mendirikan tenda yang mana suhu di gunung berubah seketika. Bahkan saat di dalam tenda mereka mendengar ada suara sepatu kuda berjalan. Saat ke gunung ini pendaki jangan sesekali memakai baju hijau.
Gunung Arjuno
Gunung angker di Jawa berikutnya adalah Gunung Arjuno. Berada di Kota Batu, Malang, berbatasan dengan Pasuruan. Gunung ini memiliki ketinggian 3,339 mdpl atau tertinggi kedua di Jatim setelah Semeru.
Kisah angkernya adalah, adanya penampakan sosok tinggi besar yang kerap dijumpai oleh pendaki. Bahkan pendaki juga mendadak tersesat hingga berjam-jam. Gunung ini memiliki mitos, yang mana pendaki tidak boleh memakai baju merah.
Gunung Salak
Gunung Salak berada di Bogor Jawa Barat yang merupakan Taman Nasional Gunung Halimun-Salak. Memiliki ketinggian 2.211 mdpl.
Gunung angker yang ada di Jawa Barat ini memiliki sejarah kelam. Yakni terjadinya kecelakaan pesawat sukhoi yang menabrak gunung itu pada tahun 2012 yang menewaskan penumpangnya. Setelah itu, di sekitar lokasi kejadian kerap terdengar suara orang minta tolong.
Konon, diceritakan juga ada penampakan seorang nenek dan suara gamelan yang kerap terdengar. Gunung Salak ini pun disebut juga gunung suci, yang konon dipercaya sebagai tempat menghilangnya Prabu Siliwangi.
Gunung Merapi
Selanjutnya adalah Gunung Merapi, di perbatasan Kabupaten Magelang, Klaten dan Boyolali. Ketinggiannya mencapai 2,968 mdpl yang saat ini masih aktif. Banyak pendaki yang sering berkunjung karena tempatnya yang eksotis.
Meski eksotis, tapi gunung ini pun memiliki cerita mistis tersendiri. Gunung angker di Jawa ini terkenal dengan cerita Pasar Bubrah, yakni pasar gaib di sekitar puncak bagian bawah. Pendaki sering mendengar suara keramaian saat tengah malam.
Tata tertibnya, para pendaki harus tetap menjaga kesopanan seperti halnya bertamu ke rumah orang lain. Keunggulan gunung ini, ada juga fasilitas Lava Tour merapi Kaliurang, yakni berkeliling menikmati suasana Gunung Merapi dan sejarahnya.
Itulah Gunung angker di Jawa yang bisa menjadi tujuan wisata adrenalin sekaligus uji nyali. Setiap berkemah di gunung tentunya harus tetap sopan dan jaga kebersihan. (Pasha/Djavatoday)