Florawisata D’Castello Ciater merupakan destinasi wisata baru yang mengusung tema taman bunga yang mewah dan memesona. Berbagai jenis bunga berwarna-warni menghiasi setiap sudutnya, menciptakan spot foto yang instagramable. Selain tatanan bunganya yang cantik, objek wisata yang behawa sejuk ini juga memiliki bangunan kastil yang ikonik. Kemegahannya terlihat dari kejauhan dan begitu menarik pasang mata yang melihatnya.
Bagi Sobat Djava yang mencari destinasi wisata akhir tahun bersama keluarga, tempat ini sangat cocok. Tempatnya yang luas dengan beragam aktivitas seru yang bisa dilakukan menjadi alasannya. Penasaran informasi menarik lain tentang wisata ini? Yuk, simak informasinya berikut ini.
Tentang Florawisata D’Castello Ciater
Florawisata D’Castello Ciater memiliki luas sekitar 10 hektare dan berdiri di antara perbukitan hijau. Ciater memang berada di dataran tinggi, tepatnya di kaki Gunung Tangkuban Perahu, udaranya pun begitu sejuk. Wisata yang menjadi taman bunga terbesar di Subang ini baru saja dibuka pada 10 Desember 2021. Meski baru melakukan grand opening, wisata ini langsung viral di media sosial Instagram karena memiliki view yang memesona.
Daya Tarik Florawisata D’Castello Ciater
Ingin merasakan berada di dunia fantasi atau negeri dogeng dengan taman bunga yang cantik? Maka Sobat Djava harus coba berkunjung ke wisata ini. Di sana Sobat Djava akan menemukan hamparan bunga yang berwarna merah, putih, kuning, dan lainnya yang memesona. Semua bunga itu ditata dengan rapi, seperti dihamparkan di kedua sisi jalan.
Florawisata D’Castello Ciater tak main-main dalam menyuguhkan taman bunganya. Mereka mendatangkan ribuan bunganya langsung dari Amerika Serikat, Florida, hingga New Zealand. Selain bunga yang terhampar dengan indah, Anda akan menemukan bunga yang menjuntai di langit-langitnya. Warnanya yang bak pelangi dengan tatanan yang rapi membuat wisatawan seperti berada di dunia barbie.
Setiap sudutnya selalu ada ornamen bunga dan tanaman hijau yang menghiasi. Ini membuat wisatawan bebas berfoto di mana pun karena setiap sudutnya begitu aesthetic dan instagramable. Apalagi terdapat banyak bangunan megah nan mewah yang cozy. Seperti kastil, kafe dan resto, air mancur, bangunan sangkar burung, dan bangunan berkubah besar.
Kastil dan Bangunan Ikonik Florawisata D’Castello Ciater
Di Florawisata D’Castello Ciater, terdapat bangunan kastil megah berwarna dominan merah, kuning, dan biru yang ikonik. Bangunan ini menjadi spot foto favorit, padahal sebenarnya kastil ini adalah tempat loket tiket. Selain kastilnya yang megah, air mancurnya yang bertingkat juga menjadi daya tarik tersendiri. Di sepanjang jalan, Anda akan menemukan bangunan menyerupai sangkar burung besar.