Sabtu, September 7, 2024

5 Keunggulan Perguruan Tinggi Swasta, Tak Kalah Saing dengan Universitas Negeri

Keunggulan perguruan tinggi swasta juga bisa menjadi daya tariknya tersendiri. Meski sering dianggap sebelah mata, nyatanya saat ini banyak universitas swasta yang berkualitas bagus. Bahkan sekarang ini universitas swasta mampu menyaingi universitas negeri, loh.

Buat Sobat Djava yang kemarin kehilangan kesempatan untuk kuliah di universitas negeri, jangan menyerah ya karena masih ada universitas swasta kok. Pada dasarnya semua tempat belajar adalah sama, di mana pun kamu berkuliah kamu tetap akan mendapatkan pelajaran yang sama. Hanya saja mungkin yang berbeda adalah budaya kampus.

Namun perlu kalian ingat bahwa perguruan tinggi swasta tidak boleh dianggap lebih rendah. Buktinya sekarang minat orang terhadap perguruan tinggi swasta mulai banyak loh. Hal ini terjadi karena keunggulan-keunggulan yang ditawarkan oleh kampus swasta.

Keunggulan Perguruan Tinggi Swasta

Berikut keunggulan perguruan tinggi swasta yang bisa menjadi pertimbangan kamu.

Kualitas belajar mampu masuk peringkat dunia

Keunggulan perguruan tinggi swasta yang pertama yaitu soal kualitas. Hal pertama yang harus kamu lihat sebelum masuk perguruan tinggi adalah kualitasnya. Kampus swasta Indonesia saat ini bahkan dapat mampu masuk peringkat dunia, loh.

Untuk bisa masuk peringkat tersebut tentunya gak mudah. Banyak indikator yang dinilai. So, kalau kampus swasta incaranmu masuk ke dalam ranking dunia udah pasti kualitasnya gak kaleng-kaleng. Beberapa kampus yang masuk peringkat dunia di antaranya yaitu Bina Nusantara (Binus), Telkom University (Tel-U), Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), dan masih banyak lagi.

Menyediakan banyak beasiswa

Siapa bilang kuliah di kampus swasta itu mahal? Kamu bisa banget kok apply beasiswa kuliah. Perguruan tinggi swasta biasanya lebih banyak menyediakan beasiswa dibanding dengan perguruan tinggi negeri. Hal ini dikarenakan kampus swasta biasanya memiliki banyak jejaring dengan instansi tertentu.

Hal ini membuat kampus swasta banyak dilirik oleh para pemburu beasiswa. Gak tanggung-tanggung, bukan cuma memberi biaya pendidikan tapi beberapa beasiswa juga memberikan jaminan pekerjaan bagi mahasiswanya.

Batas waktu pendaftaran lebih lama

Keunggulan perguruan tinggi swasta yang berikutnya yaitu membuka pendaftaran dalam jangka waktu yang lebih lama. Jadi buat kamu yang udah gak bisa daftar karena udah lewat deadline, bisa beralih nih ke kampus swasta. Perguruan tinggi swasta juga menerima mahasiswa baru dengan jumlah yang lebih banyak dari perguruan tinggi negeri.

Jadwal kuliah lebih fleksibel

Kampus swasta juga ramah nih buat kalian yang kuliah sambil kerja. Pasalnya kini ada banyak kampus swasta yang membebaskan mahasiswanya mengatur jadwal kuliah. Jadi, pekerja friendly nih.

Biasanya kampus swasta menyediakan dua kelas yaitu kelas reguler dan kelas paralel. Di kelas reguler kamu bisa berkuliah dari hari Senin sampai Jumat dari pagi sampai siang. Sementara itu, di kelas paralel kamu bisa berkuliah dari Senin sampai Jumat di jam sore hingga malam. Nah kamu tinggal sesuaiin aja deh sama jadwalmu.

Fasilitas lebih lengkap dan bagus

Keunggulan perguruan tinggi swasta yang terakhir yaitu memiliki fasilitas yang lebih lengkap dan bagus. Dengan fasilitas ini tentunya dapat menunjang perkuliahanmu dengan lebih maksimal. Dan yang terpenting gak malu-maluin deh kalau di share di media sosial, hehe.

Itu dia keunggulan perguruan tinggi swasta yang gak kalah menarik dibanding kampus negeri. Di mana pun kuliahnya yang terpenting adalah kamu memilih program studi yang sesuai dengan minat bakatmu. (Ume/Djavatoday)

5 Tips Mudah Menghafal dengan Cepat dan Tak Mudah Lupa Lagi

Tips mudah menghafal yang akan dibahas dalam artikel kali ini akan membantu kalian agar bisa hafal dengan cepat dan tak mudah lupa. Menghafal gak...

5 Manfaat Mengikuti Organisasi Saat Kuliah Bagi Mahasiswa

Mengikuti organisasi saat kuliah menjadi salah satu plan bagi beberapa mahasiswa, terutama mereka yang mengikuti ekstrakurikuler di sekolahnya dulu. Jiwa-jiwa organisasinya sudah melekat dan...

5 Tips Mengenali dan Mengembangkan Bakat Anak Sedari Diri

Mengembangkan bakat anak tentu perlu dilakukan karena setiap anak memiliki kemampuan yang harus diasah. Sebagai orang tua, anda memiliki peran besar untuk mengembangkan bakat...

Rekomendasi Novel Motivasi yang Menginspirasi dan Bangkitkan Semangatmu

Rekomendasi novel motivasi ini cocok banget buat kamu yang ingin membaca kisah penuh inspirasi. Topiknya juga sangat menghibur, lho! Sehingga kamu tidak bosan ketika...
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas

Terpopuler

Lainnya