Obat alami atasi diare pada bayi menjadi salah satu cara untuk meminimalkan atau bahkan menghilangkan diare yang diderita. Meski bisa sembuh dengan sendirinya, tak ada salahnya menggunakan obat sebagai upaya untuk meredakannya, bukan?
Obat Alami Atasi Diare pada Bayi
Berikut beberapa obat alami atasi diare pada bayi yang bisa Ibu gunakan untuk menghentikan diare si kecil.
Oralit
Ibu pasti sudah tidak asing lagi dengan obat ini, bukan? Obat ini merupakan salah satu pengobatan rumah kuno yang digunakan untuk mengatasi diare pada bayi. Oralit dapat Ibu temui di apotik, atau bisa juga dibuat sendiri di rumah loh.
Untuk membuatnya sendiri Ibu perlu melakukan langkah-langkah berikut.
- Rebus satu liter air yang sudah disaring.
- Diamkan sampai dingin.
- Tambahkan enam sendok teh gula dan setengah sendok the garam ke dalam air tadi.
- Campur dan aduk sampai larut sepenuhnya.
Jahe
Obat alami atasi diare pada bayi yang selanjutnya yaitu jahe. Bahan alami ini sangat baik untuk sistem pencernaan dan juga bisa Ibu jadikan sebagai obat diare pada bayi. Caranya pun cukup mudah, campurkan satu sendook teh jahe parut, sedikit bubuk kayu manis, sedikit bubuk jintan, dan satu sendok teh madu. Berikan ramuan ini sebanyak tiga kali dalam sehari pada si kecil.
ASI (Air Susu Ibu)
Bagi Ibu yang menyusui bayinya, ASI bisa menjadi salah satu obat untuk mengatasi diare bayi, jadi jangan hentikan kegiatan menyusui ya. Kandungan antibodi yang tinggi di ASI juga dapat membantu mempercepat pemulihan bayi.
Obat alami atasi diare pada bayi ini juga bisa Ibu ganti dengan susu formula. Untuk bayi yang hanya mengonsumsi susu formula maka baiknya jumlah asupannya harus ada tambahan agar terhindar dari dehidrasi.
Lemon
Buah yang satu ini juga ternyata dapat Ibu gunakan sebagai obat diare pada bayi. Sifat anti-inflamasi dan anti-bakteri pada lemon dapat bermanfaat menjadi obat alami yang mudah.
Berikan satu sendok jus lemon 4 hingga 5 kali sehari pada bayi. Dengan begitu diare dan masalah perut lainnya pun akan reda. Tak hanya itu, keseimbangan pH pada tubuh bayi pun akan pulih kembali.
Air kelapa
Obat alami atasi diare yang terakhir yaitu air kelapa. Mengutip dari Columbia University Medical Center, air kelapa dan santan merupakan sumber zat besi, kalsium, magnesium, fosfor, dan memiliki keseimbangan elektrolit yang sama dengan darah.
Meminum air kelapa atau santan dalam satu jam sesudah diare akan membantu mengembalikan cairan tubuh yang hilang. Untuk bayi, berikan air kelapa sekitar 2-3 kali sehari.
Obat alami atasi diare pada bayi di atas sangat mudah untuk Ibu temukan. Jadi, Ibu tak perlu khawatir lagi ya jika si bayi tiba-tiba mengalami diare. Semoga tips di atas dapat membantu dan si kecil cepat sembuh, ya (Khumairoh/Djavatoday).