Senin, November 25, 2024

4 Tanda Tubuh Kekurangan Gizi, Segera Tangani!

Tanda tubuh kekurangan gizi memang sudah seharusnya menjadi perhatian bagi kita semua. Pasalnya, malnutrisi atau gangguan gizi bisa terjadi pada siapa saja tanpa memandang umur dan statusnya. Salah satu bentuk dari malnutrisi itu sendiri adalah kekurangan gizi.

Secara umum, kondisi ini terjadi ketika gizi yang masuk ke dalam tubuh tidak mencukupi kebutuhan atau asupan gizinya terlalu sedikit. Kurang gizi meliputi wasting, stunting, dan kekurangan berat badan. Ketika tubuh seseorang kekurangan nutrisi atau gizi maka hal ini dapat menimbulkan masalah kesehatan jangka pendek maupun jangka panjang. Bahkan di kondisi-kondisi tertentu hal ini bisa mengancam jiwa.

Tanda Tubuh Kekurangan Gizi

Melihat dari dampak yang terjadi, maka kita perlu melakukan penanganan serta pencegahan terjadinya kurang gizi pada tubuh. Berikut tanda tubuh kekurangan gizi.

Mudah sakit

Kekurangan gizi menjadi salah satu faktor seseorang mudah mengalami sakit. Sebenarnya ketahanan seseorang terhadap suatu penyakit tergantung pada sistem imun atau kekebalan tubuhnya masing-masing. Kekebalan tubuh ini salah satunya dipengaruhi oleh asupan gizi yang masuk ke dalam tubuh. Semakin lengkap gizi yang masuk maka imunitas akan semakin baik, begitupun sebelumnya.

Baca juga: Penuhi Gizi, Ini 6 Makanan Pencegah Stunting pada Anak

Orang yang cukup gizi akan mempunyai imun yang baik sehingga ia tidak mudah sakit. Ketika sakit pun mereka akan cepat pulih dan gejala yang timbul tidak seberat orang yang imunnya lemah.

Rambut mudah rontok

Tanda tubuh kekurangan gizi yang satu ini mungkin banyak dialami oleh sebagian orang. Tapi jangan terlalu terburu-buru dalam menganalisanya ya. Rambut rontok bisa saja terjadi oleh berbagai faktor seperti keturunan, efek obat-obatan, pola makan tidak sehat, dan masih banyak lagi.

Meski begitu, kamu perlu memperhatikan secara lebih detail. Jika kamu mengalami rambut rontok maka segera temukan penyebabnya. Jika ini terjadi karena pola makanmu yang tidak sehat maka bisa jadi ini adalah salah satu tanda kekurangan gizi.

Bibir kering

Bibir kering biasanya terjadi karena pengaruh suhu atau kelembaban. Selain menganggu penampilan, kondisi ini juga bisa jadi terjadi karena adanya masalah kesehatan. Meskipun terlihat biasa, kamu tidak boleh menyepelekannya ya.

Salah satu tanda tubuh kekurangan gizi ini bisa terjadi karena kurangnya konsumsi vitamin B. Kekurangan vitamin B akan menyebabkan iritasi di pinggiran bibir. Maka dari itu perbanyaklah konsumsi makanan yang mengadung banyak vitamin B seperti telur, daging, ikan, tahu, sayur hijau, dan lainnya. Kondisi ini juga bisa kamu atasi dengan cara minum air putih secukupnya.

Luka sulit sembuh

Tanda kekurangan gizi yang umum terjadi adalah luka sulit sembuh. Keadaan malnutrisi termasuk kekurangan gizi dapat memengaruhi proses penyembuhan luka. Terutama ketika tubuh kekurangan asupan protein yang berfungsi untuk memperbaiki kerusakan pada jaringan tubuh. Tak hanya protein, kandungan gizi yang lain seperti kalsium, zat besi, dan vitamin K juga diperlukan untuk membantu penyembuhan luka.

Demikianlah beberapa tanda tubuh kekurangan gizi. Jika kamu mengalami kondisi-kondisi seperti di atas segera tangani agar tidak semakin buruk ya. Jangan lupa pula untuk selalu menjaga kesehatan karena mencegah lebih baik dari pada mengobati. (Khumairoh/Djavatoday)

5 Kebiasaan Sehat yang Bisa Dilakukan Setiap Hari

Menerapkan gaya hidup sehat tidak selalu memerlukan perubahan besar. Dengan memulai dari hal-hal kecil dan konsisten, Anda bisa merasakan manfaat luar biasa untuk tubuh...

Makanan Pemicu Nafsu Makan Anak: Solusi Tepat untuk Si Kecil yang Sulit Makan

Salah satu tantangan yang sering dihadapi orang tua adalah memastikan anak mendapatkan nutrisi yang cukup. Namun, masalah kurangnya nafsu makan pada anak sering kali...

Bahaya Paparan Zat Kimia, Berikut Dampak Terlalu Sering Mengonsumsi Snack Kemasan

Mengonsumsi snack kemasan menjadi pilihan praktis untuk camilan kapan pun dan di mana pun. Snack kemasan hadir dengan berbagai rasa yang menggugah selera, mulai...

Bunda, Yuk Kenali Penyebab, Gejala dan Cara Pencegahan Gondongan Pada Anak

Gondongan atau gondongan adalah infeksi yang disebabkan oleh virus yang menyerang kelenjar parotis, yaitu kelenjar penghasil air liur yang terletak di dekat telinga. Penyakit...

Terbaru