Kamis, November 21, 2024

Rekomendasi Serial Indonesia 2022, Ada Imperfect The Series 2!

Rekomendasi serial Indonesia merupakan sekumpulan serial yang menurut media djava wajib untuk menjadi daftar tontonan sobat djava. Tentu saja serial yang akan media djava rekomendasi adalah serial yang sekarang sudah populer.

Film-film Indonesia pada dewasa ini memang sudah mulai menunjukan eksistensinya pada dunia perfilman, terutama film horor. Pada tahun ini Indonesia banyak sekali menayangkan atau meriliskan film-film yang bergenre horor.

Tidak hanya horor juga, beberapa film juga mulai sukses saat penayangan film sebagai contoh film remake Mirecle Cell no.7. film tersebut sukses yang membuat penontonnya merasa terbawa suasana saat menonton film tersebut.

5 Rekomendasi Serial Indonesia yang sedang Populer

Rekomendasi serial Indonesia, media djava akan memberikan perbedaan genre agar sobat djava tidak bosan ketika selesai menonton salah satunya. Genre tersebut mulai dari film keluarga, drama, kisah perselingkuhan dan tidak pula ketinggalan genre komedi.

Tidak berlama-lama lagi berikut adalah 5 rekomendasi serial Indonesia yang sedang populer versi media djava:

Serial Keluarga Cemara The Series

Rekomendasi Serial Indonesia yang pertama adalah serial Keluarga Cemara yang sebelumnya berawal dari sebuah kisah novel. Kemudian dari novel menjadi film hingga ada part dua, sekarang Keluarga Cemara ada seriesnya.

Berkisah tentang proses adaptasi tokoh utama dalam filmnya yaitu Euis pada bangku SMA yang sudah berpindah ke Desa. Dimana Euis yang sudah terbiasa tinggal di Kota, sekarang ia harus kembali beradaptasi pada kehidupan di Desa.

Namun, untuk perjalanan adaptasi tersebut berjalan dengan mudah karena dibantu oleh geng Euis di SMA Desa tersebut. Anggota geng ini berjumlah empat yang mempunyai daftar keinginan yang harus dilakukan untuk melengkapi masa mudanya.

Serial Garis Waktu

Serial Garis Waktu menceritakan tentang seorang musikus café yang hidup sebatang kara, musikus café tersebut bernama Sena. Dalam perjalanan kisahnya Sena bertemu dengan seorang bangsawan kaya raya bernama April.

Tidak butuh waktu lama Sena dan April menjalankan hubungan asmara tetapi hal tersebut terhalang oleh restu dari kedua orang tua.  Ketika hubunganya hampir diujung tanduk Sena bertemu dengan Sanya.

Sanya merupakan seorang musikus café juga yang bisa mengarahkan Sena menjadi musikus yang terkenal. Sehingga Sena harus menghadapi dua pilihan rumit antara April seorang bangsawan atau Sanya yang bisa membuatnya sukses.

Serial Cek Toko Sebelah The Series

Versi series dari Serial komedi Cek Toko Sebelah The Seies ini mengisahkan Koh Afuk yang memutuskan ingin pesnsiun dari pekerjaannya. Dalam filmnya Koh Afuk bekerja sebagai penjual sekaligus pemilik took sembako.

Koh Afuk berncana untuk mengisi masa pensiunnya dengan liburan mengelilingi pulau-pulau Indonesia. Kemudian setelah selesai libur Koh Afuk bersama anak bungsunya (Erwin) berencana membuka tempat pemancingan.

Serial Imperfect The series Season 2

Pada sekuel kedua ini akan melanjutkan kisah dari musim yang pertama, dimana Dika memutuskan untuk berhenti kerja di luar kota. Kemudian Dika merencanakan untuk kembali kerumah sekaligus meniti karier sebagai fotografes.

Selain menceritakan sosok Dika, film ini juga akan mengisahkan the geng kocak yaitu Maria, Endah, Kiki dan Prita. Seperti yang kita tahu kekonyolan mereka yang membuat film ini sukses pada musim pertamanya.

Serial Yang Hilang Dalam Cinta

 Rekomendasi serial Indonesia yang terakhir adalah Film Yang Hilang Dalam Cinta yang mengisahkan kisah cinta yang terpendam Satria. Satria memang sudah lama menyimpan perasaanya pada Dara sejak masih menjadi teman kecil.

Kemudian beberapa tahun mereka kembali bertemu, Dara sudah berencana untuk menikah dengan Rendra. Mereka bertemu ketika Dara sudah memilih hotel sebagai respsi tetapi kebetulan Satria bekerja disana.

Kemudian sebuah insiden terjadi yang membuat Dara tidak bisa terlihat oleh orang termasuk calon suaminya Rendra. Hanya Satrialah yang bisa melihat wujud dari Dara, dan Satria pun berjanji untuk mengembalikan keadaan Dara.

Itulah ulasan dari Rekomendasi serial Indonesia, bagaimana menarik bukan? Buat sobat djava yang penasaran film yang di atas sudah tersedia pada aplikasi streaming online. Bisa langsung kalian tonton atau mendownload terlebih dahulu untuk nonton nanti. (Husni/CN/Djavatoday)

Drakor Family By Choice; Ini Alasan Kamu Wajib Banget Nonton Seriesnya

Drakor Family By Choice merupakan salah satu drama Korea on going yang banyak ditonton. Drama ini merupakan adaptasi dari series China berjudul Go Ahead....

Film My Annoying Brother: Sinopsis, Daftar Pemain, dan Jadwal Tayang

Film My Annoying Brother merupakan adaptasi dari film berjudul sama yang berasal dari Korea. Dalam film ini, kamu akan hanyut dalam jalan cerita yang...

5 Aplikasi Nonton Drakor yang Aman dan HP Frendly

Aplikasi nonton drakor saat ini ada berbagai macam loh. Tapi kamu harus hati-hati karena banyak aplikasi ilegal yang dapat menyebabkan terjadinya scam. Saat menonton...

5 Rekomendasi Drama Korea Tentang Medis yang Memiliki Rating Tinggi

Rekomendasi drama Korea yang mengisahkan peran dokter serta tenaga medis di bawah ini berhasil memperoleh rating tinggi, lho! Selain menghibur diri, kamu juga bisa...

Terbaru