Djavatoday.com, Ciamis – Sebanyak 7.632 warga Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, divaksin COVID-19 dalam sehari pada Sabtu, (26/6/2021). Pelaksanaan vaksinasi massal tersebut digelar dalam rangka hari Bhayangkara ke-75.
Lokasi pelaksanaan vaksinasi tersebut dilaksanakan di Mapolres Ciamis dan Pusat Kesehatan Masyarakat (PKM) se-Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran.
Kegiatan vaksinasi massal ini merupakan tindak lanjut Presiden Jokowi terkait program pemberian 1 Juta Vaksin per-hari. Pelaksanaan vaksinasi dilaksanakan secara serentak oleh Polri khususnya di Wilayah Hukum Polres Ciamis.Â
Berdasarkan data dari Polres Ciamis, pemberian vaksinasi tersebut melebihi target yang telah ditentukan. Awalnya target vaksinasi sebanyak 7.392, dikarenakan antusiasme masyarakat tinggi sehingga mencapai 7.632 orang.Â
Adapun rincian warga Ciamis yang divaksin Covid-19 diantaranya dari Mapolres Ciamis sebanyak 812 orang. Puskesmas Jajaran Kabupaten Ciamis sebanyak 5.004 orang. Puskesmas Jajaran Kabupaten Pangandaran sebanyak 1.816 orang.
Pelaksanaan vaksinasi tersebut dilakukan oleh tim vaksinator Dokkes Polres Ciamis dengan dibantu tim Kesehatan TNI Kodim 0613 Ciamis.
Selain itu, dari Pemkab Ciamis, tim vaksinator Dinas Kesehatan Kabupaten Ciamis dan Kabupaten Pangandaran yang terdiri dari tim vaksinator RSUD Ciamis, RS Permata Bunda, RS Dadi Keluarga dan dari Klinik Muhammadiyah Ciamis. *ArifinAT