Kamis, November 21, 2024

Universitas Galuh Ciamis Kembangkan Komoditas Kopi dan Sacha Inchi

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Universitas Galuh (Unigal) Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, tak henti-hentinya berinovasi. Kali ini Unigal tengah mengembangkan komoditas kopi dan Sacha Inchi di Kabupaten Ciamis.

Program pengembangan komoditas tersebut sebagai bentuk kontribusi dan eksistensi Unigal guna memberikan kebermanfaatan untuk masyarakat.

“Kita ingin memberikan manfaat kepada masyarakat sekitar,” ujar Rektor Universitas Galuh Dadi kepada wartawan Jumat (6/1/2023).

Program pengembangan komoditas kopi dan sacha inchi ini bertujuan sebagai upaya meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dadi menjelaskan selain dikembangkan di lingkungan kampus, Program pengembangan komoditas kopi dan Sacha Inchi ini juga dilakukan di tengah masyarakat.

“Untuk kampus, pengembangan komoditas ini sebatas untuk percontohan atau showcase. Sedangkan pengembangan lebih besar adalah pada masyarakat luas,” jelasnya.

Ada pun sasaran dalam pengembangan komoditas ini adalah Kelompok Tani, BUMDes, LMDH dan kelompok masyarakat lainnya.

“Sasarannya masyarakat yang memiliki lahan garapan untuk pengembangan komoditas kopi dan Sacha Inchi,” katanya.

Harapannya, program pengembangan komoditas tersebut tentunya bisa membantu meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dadi menjelaskan konsep pengembangan komoditas ini sangat memperhitungkan sisi pemberdayaan masyarakat. Pola tanam komoditas ini menyesuaikan dengan kemampuan dan ketersediaan lahan yang ada pada masyarakat.

Dengan kata lain, masyarakat yang punya lahan besar ataupun kecil juga bisa mengikuti program pengembangan komoditas ini.

Dadi ingin juga memastikan agar masyarakat betul-betul bisa merasakan manfaat dari program tersebut.

“Apabila masyarakat sudah paham bagaimana cara budi daya dan keuntungannya, silahkan bisa mengembangkannya,” pungkas Rektor Unigal. (Ayu/CN/Djavatoday)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru