Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Tembok pagar di depan SMPN 1 Panjalu, Kecamatan Panjalu, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, ambruk. Peristiwa itu terjadi pada Minggu (14/4/2024) sore.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian tersebut. Namun jalan di depan SMPN 1 Panjalu tertimbun material tembok pagar yang ambruk. Arus lalu lintas di jalan tersebut sempat tertutup.
Anggota Forum Koordinasi Taruna Siaga Bencana (Tagana) Ciamis Mumu membenarkan kejadian tersebut. Tembok pagar itu ambruk pada sore hari ketika hujan deras dengan intensitas tinggi mengguyur wilayah tersebut.
“Kejadiannya sore pukul 17.30 WIB saat hujan mengguyur cukup deras dengan intensitas tinggi,” ucapnya.
Mumu mengatakan, karena material longsoran dari Tembok Penahan Tebing (TPT) menimbun setengah bahu jalan maka arus lalulintas kendaraan pun hanya bisa dilalui satu arah saja.
“Sementara arus lalu lintas dialihkan sementara karena tidak bisa dilewati kendaraan dari dua arah,” ucapnya.
Mumu mengatakan, material longsoran tembok tersebut cukup banyak yang menimbun jalan. Maka untuk membersihkannya memerlukan alat berat.
“Warga bergotong royong mengevakuasi material longsoran dengan alat seadanya agar jalan bisa dilalui kendaraan lagi sambil menunggu alat berat,” ungkapnya. (Ayu/CN/Djavatoday)