Jumat, November 22, 2024

Seorang ASN Setda Ciamis Positif Corona, Bupati: Senin Mulai WFH

Ciamis (Djavatoday.com),- Penambahan kasus terkonfirmasi di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, mengalami lonjakan dalam dua minggu terakhir ini. Kali ini seorang ASN Setda Ciamis positif Corona. Yang bersangkutan diduga tertular usai mengikuti kegiatan MTQ di Subang.

Saat ini, Total kasus positif sebanyak 51 orang, dengan rincian 2 meninggal, 13 isolasi mandiri, 1 dirawat dan 35 orang telah sembuh.

Bupati Ciamis Herdiat Sunarya membenarkan adanya ASN  terkonfirmasi positif berdasarkan hasil swab test. Karena yang besangkutan mengalami gejala mirip Covid-19.

“Iya benar, seorang ASN di Setda Ciamis positif Covid – 19. Yang bersangkutan sekarang dalam perawatan medis di RSUD Ciamis,” ucap Herdiat.

Adanya penambahan kasus ASN terkonfirmasi positif ini, Gugus Tugas Covid-19 Ciamis melakukan tracking dan swab tes massal terhadap kepada seluruh ASN Setda Ciamis.

“Sedikitnya 195 pegawai menjalani swab test. Paling cepat akan keluar hasilnya sampai 4 hari kemudian. Kami juga melakukan penyemprotan disinfektan terutama di ruangan bagian Kesra setiap hari,” jelasnya.

Dengan adanya ASN terkonfirmasi positif, Pemkab Ciamis pemberlakuan jam kerja diatur dengan menerapkan Work From Home (WFH).

“WFH ini akan kami berlakukan sampai hasil swab pegawai keluar. Semoga hasilnya semua negatif,” kata Herdiat.

Herdiat menghimbau agar masyarakat tidak lalai dalam menerapkan protokol kesehatan. Pandemi Covid-19 belum berakhir, disiplin penggunaan masker, menjaga jarak aman dan menghindari kerumunan.

“Jangan menganggap pandemi Covid – 19 ini sudah selesai. Beberapa minggu lalu kasus Covid – 19 sempat melandai sehingga masyarakat tidak menerapkan protokol kesehatan. Sekarang kami akan menekankan agar warga disiplin menerapkan protokol kesehatan,” ungkap Herdiat.

Herdiat menambahkan Ciamis tidak akan memberlakukan PSBB. Sejumlah tempat umum juga masih ditutup untuk menghindari terjadinya kerumunan. “Yang positif di Ciamis memang sekarang itu ada dari guru, tenaga kesehatan, dan juga ASN Setda Ciamis yang terbaru,” jelas Herdiat. (AY/Djavatoday)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru