Minggu, September 8, 2024

Pisah Sambut Kajari, Wabup Ciamis: Kolaborasi dan Sinergitas Harus Terus Terjalin

Djavatoday.com, Ciamis – Pucuk pimpinan Kejaksaan Negeri Ciamis mengalami rotasi. Yuyun Wahyudi Kajari Ciamis sebelumnya dipromosikan sebagai kepala bidang benda sitaan dan barang rampasan negara. Ia ditugaskan pada Pusat Pemulihan Aset Jaksa Agung Muda bidang pembinaan Kejaksaan Agung RI. 

Sementara, untuk pejabat baru Kajari Ciamis di isi oleh Erny Veronica Maramba. Sebelumnya ia bertugas sebagai Kajari Luwu Provinsi Sulawesi Selatan. 

Untuk menyambut dan melepas Kajari Ciamis, Pemkab Ciamis menggelar acara pisah sambut Kajari Ciamis. Kegiatan Pisah Sambut ini dilaksanakan di Aula Sekretariat Daerah Kabupaten Ciamis, Kamis (17/3/2022), malam. 

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra menyampaikan ucapan terima kasih kepada Kajari Ciamis Yuyun Wahyudi. Menurutnya Yuyun ini telah mebangun sinergitas dan pengabdiannya yang baik selama menjabat sebagai Kajari Ciamis. 

“Terima kasih atas kontribusi dan dedikasi Pak Yuyun Wahyudi. Selama bertugas di Ciamis semoga bisa dicatat sebagai amal kebaikan, ” katanya. 

Yana berharap ditempat dan jabatan barunya nanti diberikan kelancaran serta sukses dalam karirnya. 

“Selamat bertugas ditempat yang baru. Semoga karirnya terus meningkat, ” harapnya. 

Pada acara pisah sambut Kajari Ciamis, Wabup Yana meyampaikan selamat datang dan selamat bertugas di kabupaten Ciamis. Ia meminta agar kolaborasi dan sinergitas yang telah dibangun harus terus terjalin.

Kehadiran Kajari Ciamis yang baru Erny Veronica Maramba, Yana berharap agar bisa menghadirkan warna baru di Ciamis.

“Selamat datang dan bertugas di Ciamis. Dengan hadirnya Kajari Baru semoga bisa membawa warna baru di Kabupaten Ciamis menuju lebih baik lagi. ArifinAT/Djavatoday.com

Pesona Keindahan Waduk Leuwikeris di Obyek Wisata Karang Hantu Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Setelah Bendungan Leuwikeris diresmikan oleh Presiden Joko Widodo, Kabupaten Ciamis kini memiliki destinasi wisata baru. Pesona keindahan waduk Leuwikeris pun bisa...

Vokalis Band Repvblik Kecelakaan Tunggal saat Kendarai Moge di Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Ruri vokalis band Republik mengalami kecelakaan tunggal saat mengendarai motor gede (moge) di Jalan Nasional, tepatnya Dusun Kidul, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten...

Dedi Mulyadi Punya Program Bale Warga, Ini Fungsinya

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Bakal calon Gubernur Jawa Barat Dedi Mulyadi silaturahmi dengan sejumlah kepala desa di beberapa kecamatan di Kabupaten Ciamis. Silaturahmi itu dilaksanakan...

Kincir Air Jadi Andalan Warga Kertaharja Ciamis saat Kemarau Atasi Kekeringan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Petani di Desa Kertaharja, Kecamatan Cijeungjing, Kabupaten Ciamis, memanfaatkan kincir air dari aliran Sungai Cisepet yang dibuat secara gotong royong untuk...
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas
Kunjungan Kepala Perpusnas

Terpopuler

Lainnya