Jumat, November 22, 2024

Pimpinan DPRD Ciamis Periode 2024-2029 Resmi Dilantik, Nanang Kembali Jadi Ketua

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pimpinan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Ciamis periode 2024-2029 resmi dilantik pada Senin (7/10/2024). Pelantikan dilakukan melalui rapat paripurna dengan agenda pengucapan sumpah dan janji pimpinan DPRD di Ruang Rapat Tumenggung Wiradikusumah.

Susunan pimpinan DPRD Ciamis untuk periode ini terdiri dari Ketua DPRD Nanang Permana dari PDI Perjuangan. Ia didampingi tiga wakil ketua, yaitu Komar Hermawan dari PAN sebagai Wakil Ketua 1, Pipin Arif Apilin dari Partai Gerindra sebagai Wakil Ketua 2, dan Sopwan Ismail dari Partai Demokrat sebagai Wakil Ketua 3.

Nanang Permana menyampaikan rasa terima kasih atas kepercayaan yang telah diberikan kepadanya untuk memimpin kembali DPRD Ciamis. Ia menganggap hal ini sebagai kehormatan besar dan berkomitmen untuk melanjutkan kerja yang baik.

Nanang juga mengajak seluruh anggota DPRD serta para pemangku kepentingan lainnya untuk mendukung dan memberikan masukan guna membangun Kabupaten Ciamis menjadi lebih baik di masa depan. Ia menekankan pentingnya koordinasi antar fraksi dan komisi dalam menjalankan tugas-tugas DPRD.

“Harapan kami adalah agar dapat meningkatkan kinerja DPRD Ciamis yang selama ini sudah baik menjadi lebih baik lagi,” ujar Nanang.

Setelah pelantikan, agenda selanjutnya adalah pembentukan Alat Kelengkapan Dewan (AKD). Dalam waktu dekat, pimpinan DPRD akan mengadakan konsultasi dengan para ketua fraksi untuk menjadwalkan pembentukan AKD, dengan target penyelesaian minggu ini.

Sementara itu, Penjabat (Pj) Bupati Ciamis Engkus Sutisna berharap agar pimpinan DPRD yang baru dilantik dapat memperkuat sinergi antara eksekutif dan legislatif, yang selama ini telah berjalan dengan baik.

“Ke depan, saya harap kita bisa lebih kompak dan lebih baik dalam berbagai aspek. Mari kita bersama-sama meningkatkan kinerja, kebersamaan, dan sinergitas demi membangun Ciamis menjadi lebih baik lagi,” tutup Engkus.

Pelantikan ini menandai awal baru bagi DPRD Ciamis dalam menjalankan tugas dan fungsinya selama lima tahun ke depan. (Ayu/CN/Djavatoday)

Polres Ciamis Tanam Jagung Dukung Ketahanan Pangan

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Polres Ciamis Polda Jabar melaksanakan penanaman jagung di Desa Cimari, Kecamatan Cikoneng, Jumat (22/11/2024). Kegiatan ini merupakan bagian dari gerakan nasional...

Seribu ASN Ciamis Ikut Pecahkan Rekor MURI Pakai Sarung Tenun Terbanyak

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis berkomitmen untuk ikut serta dalam pemecahan rekor MURI pemakaian sarung tenun oleh ASN terbanyak. Kegiatan pemecahan rekor MURI itu...

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Terbaru