Jumat, November 22, 2024

Persit Kartika Candra Kirana Cabang XXIV Gelar Donor Darah

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Dalam memperingati HUT Persatuan Istri Tentara (Persit) Kartika Chandra Kirana ke-78 Tahun 2024, Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIV menggelar kegiatan donor darah, Kamis (22/02/2024).

Kegiatan yang dilaksanakan di Aula Makodim 0713/Ciamis tersebut bekerja sama dengan PMI Kabupaten Ciamis.

Kegiatan donor darah dihadiri langsung oleh Dandim 0613/Ciamis Letkol Inf Wahyu Alfiyan Arisandi S.I.P,M.IPol dan Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang XXIV 0613 Ciamis dr Hera Fitria Sari,S.p.PD., beserta pengurus Persit.

Dalam kegiatan ini sekitar 165 orang peserta mendaftar untuk mengikuti donor darah. Terdiri dari Personil TNI -Polri ,Asn,Ormas serta Persit Kodim 0613/Ciamis.

Kegiatan donor darah ini dalam rangka HUT Persit ke 78 merupakan momentum yang tepat untuk menebar kebaikan. Yakni meningkatkan aksi kemanusiaan yang bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkannya. Juga sekaligus dengan donor menjadikan tubuh sehat dan menambah kesegaran tubuh.

Petugas PMI Ciamis dr Annisa Nur Fitria, menjelaskan seseorang yang rutin mendonorkan darah akan mengurangi kekentalan darah dan menurunkan tingkat zat besi dalam tubuh. Hal itu tingkat zat besi dalam tubuh yang berlebihan dapat meningkatkan risiko penyakit jantung. Selain itu dengan donor darah dapat menjauhkan kita dari penyakit kanker dan tekanan darah tinggi.

“Manfaat donor darah tidak hanya dapat dirasakan oleh penerima saja, tetapi juga dapat dirasakan oleh pendonor. Selain itu, membantu maupun menolong orang lain dapat mengurangi stres dan meningkatkan keseimbangan emosional. Dengan demikian spiritualitas kita tertata dan sistem imun dalam tubuh kita akan meningkat,” ujarnya. (Ayu/CN/Djavatoday)

Longsor di Rancah Ciamis, Jalan Penghubung Kabupaten Kuningan Terancam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ciamis pada Rabu (20/11/2024) sore mengakibatkan longsor di Desa Sukajadi, RT 011/RW 003, Janggalaharja, Kecamatan...

Gelar Rakor Persiapan Pilkada 2024, Ini Pesan PJ Bupati Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Pemerintah Kabupaten Ciamis menggelar rapat koordinasi dalam rangka persiapan Pilkada serentak tahun 2024. Pj Bupati Ciamis, Budi Waluya memimpin rapat koordinasi tersebut...

Damkar POS WMK Rancah Bersihkan Jalan Licin di Situmandala Ciamis

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Akibat hujan deras yang melanda wilayah Situmandala pada Rabu malam (20/11/2024), material tanah dari saluran air terbawa arus hingga menutupi badan...

Warga Kertahayu Ciamis Ditemukan Tak Bernyawa Mengambang di Kolam

Berita Ciamis (Djavatoday.com),- Nanang Kurniawan (45), warga Dusun Kertaharja, Desa Kertahayu, Kecamatan Pamarican, Kabupaten Ciamis, ditemukan tak bernyawa mengambang di kolam ikan, Kamis (21/11/2024). Pos...

Terbaru